Bahaya Kesehatan Jika Langsung Tidur Setelah Sahur, jika anda punya kebiasaan tidur setelah sahur, Anda harus hati-hati karena bisa menyebabkan masalah kesehatan.

Bahaya langsung tidur setelah sahur dapat mengganggu pencernaan karena tubuh akan bekerja lebih ekstra untuk mencerna makanan. Bahkan hanya berbaring saja tanpa benar-benar tidur dapat memicu masalah kesehatan.

Bahaya Kesehatan Jika Langsung Tidur Setelah Sahur

Biasanya, setelah sahur orang akan memilih untuk langsung kembali tidur. Ternyata hal tersebut tidak diperbolehkan, tidur setelah langsung bisa berbahaya bagi kesehatan tubuh dan menyebabkan masalah serius.

Berikut ini adalah dampak buruk langsung tidur setelah sahur yaitu:

GERD
Selain asam lambung, tidur setelah sahur juga akan menyebabkan refluks asam atau GERD. Ini terjadi karena katup antara lambung dan kerongkongan tidak menutup sepenuhnya. Perubahan posisi dari duduk menjadi terlentang adalah satu faktornya. Sehingga kondisi ini sama seperti asam lambung, ketika makanan tidak dapat dicerna secara maksimal oleh lambung dan justru kembali ke kerongkongan.

Baca Juga :  Efek Ginjal Ketika Kita Berpuasa 13 Jam Sehari

Penimbunan lemak
Saat sahur, asupan makanan yang masuk ke tubuh seharunya akan berubah menjadi energi. Namun apabila kalian langsung tidur, kalori yang masuk justru akan berubah menjadi lemak. Apabila terus dilakukan, artinya lemak akan menumpuk sehingga berat badan juga bisa bertambah. Selain itu, tidur setelah makan sahur akan membuat perut menjadi cepat lapar. Yang terjadi selanjutnya adalah kalian akan makan dengan porsi besar ketika buka puasa. Risiko obesitas tentunya akan semakin tinggi.

Picu asam lambung
Langsung tidur setelah sahur bisa mengganggu proses pencernaan makanan, ini karena tubuh akan berusaha lebih untuk memproses makanan yang masuk ke lambung. Akibatnya, asam lambung akan meningkatkan, bahkan bisa menimbulkan gejala seperti nyeri di sekitar lambung atau sensasi panas di dada.

Sembelit
Gangguan pencernaan dan maag juga bisa terjadi ketika kalian langsung tidur usai makan sahur. Penyebabnya adalah perut yang dipenuhi oleh gas dan jika dibiarkan akan membuat kalian sembelit atau sulit untuk buang air besar. Perhatikan pula menu makanan sahur, pastikan mengandung asupan yang bergizi nutrisi. Jangan lupa untuk minum air yang cukup agar tidak dehidrasi.

Baca Juga :  Patokan Normal Kadar Gula Darah Pria Usia 50 Tahun

Stroke
Kebiasaan tidur setelah sahur dapat mengakibatkan stroke, karenaakan membuat sistem pencernaan sulit untuk melakukan tugasnya, artinya lambung membutuhkan asupan darah lebih banyak agar mencerna makanan lebih lancar. Padahal, saat tidur otak butuh asupan darah yang stabil pula, namun suplai tersebut malah tertuju pada perut. Bahayanya, otak bisa kekurangan oksigen dan dalam jangka panjang akan mengalami stroke. Jenis stroke yang berhubungan dengan kebiasaan tidur setelah makan adalah stroke iskemik yang terjadi akibat penyumbatan pada pembuluh darah otak.

Menurunkan kualitas tidur
Langsung tidur setelah sahur bisa memunculkan perasaan gelisah sehingga mengganggu kualitas tidur. Kebiasaan langsung tidur setelah sahur, terutama makan makanan berlemak dapat menurunkan kualitas tidur. Saat kenyang, Anda mungkin akan terasa mengantuk, tetapi akan muncul perasaan gelisah sehingga membuat mudah terbangun saat tidur.

Baca Juga :  Viral, Apa Benar Makanan Pedas Jadi Penyebab Kista? Ciri-ciri Kista Ovarium, Termasuk Kembung dan Sering Buang Air

Tips agar tidak mengantuk dan tidur lagi setelah sahur

  • Jangan mengonsumsi terlalu banyak makanan
  • Konsumsi makanan yang sehat saat sahur
  • Tetap berolahraga
  • Jaga pola tidur tetap baik

Lakukan aktivitas dulu sebelum tidur lagi. Bisa dengan menunaikan shalat Subuh dulu, lalu berzikir, dan membaca Al Quran. Beri waktu tubuh untuk mencerna makanan yang baru kita konsumsi saat sahur. Baru setelah itu bisa tidur lagi.

Bahaya Kesehatan Jika Langsung Tidur Setelah Sahur

Referensi:

  • https://www.sehatq.com
  • https://www.cnnindonesia.com
  • https://gulfnews.com