Ramadhan Fashion Festival oleh Jakarta Fashion Week, Hadirkan Rancangan dari 19 Desainer, Ramadhan Fashion Festival 2022 menghadirkan 6 seri virtual fashion show yang menampilkan 19 desainer berkonsep modest-wear, seluruh rangkaian RFF dapat diakses melalui situs web resmi JFW.TV.

Jakarta Fashion Week (JFW) mempersembahkan Ramadhan Fashion Festival (RFF) yang berlangsung secara online dan offline pada 7–17 April 2022. Lokasi fisiknya berada di area Atrium Level 2 Pondok Indah Mall III, sementara gelaran virtualnya bisa diakses di Shopee.

Ramadhan Fashion Festival oleh Jakarta Fashion Week, Hadirkan Rancangan dari 19 Desainer

CEO GCM Group dan chairwoman JFW,  Svida Alisjahbana, mengatakan bahwa dirinya senang, sekaligus lega mendapati fesyen bisa dipresentasikan secara live kembali, yang mana format ini sempat tidak memungkinkan akibat pandemi COVID-19. “Di samping, online juga bukan alternatif, namun pelengkap,” katanya dalam jumpa pers hybrid, Kamis (7/4/2022).

Penyelengaraan secara online, Svida menyebut, memungkinkan pihaknya menjangkau audiens lebih luas. “Jadi, benar-benar mempersembahkan karya desainer Indonesia pada masyarakat Indonesia, tidak terfokus pada satu tempat saja,” ia menambahkan.

RFF 2022 sendiri menghadirkan enam seri virtual fashion show yang menampilkan 19 desainer berkonsep modest-wear. Yang mana seluruh rangkaian ini dapat diakses melalui microsite mereka, JFW.TV.

Pandemik menuntut industri kreatif untuk melakukan terobosan yang inovatif dan solutif agar terus eksis di tengah keterbatasan seperti sekarang ini. Salah satunya adalah melakukan transformasi digital dalam industri kreatif guna mendorong ekonomi digital agar mampu bertahan pada perkembangan zaman.

Nantinya, Jakarta Fashion Week sebagai pagelaran mode yang akan diselenggarakan pada Oktober mendatang, menginisiasi fashion show pertama di Metaverse. Dunia virtual Metaverse, memungkinkan pengguna untuk merasakan pengalaman berbelanja dan bersosialisasi dengan bantuan teknologi digital tersebut.

Svida menyambung bahwa festival kali ini mengusung tidak kurang dari empat kategori: quirky, romantic, ecletic-chic, dan essentials. Keberagamannya diharapkan muncul sebagai koleksi eksklusif hasil kurasi JFW yang dapat jadi inspirasi gaya Lebaran.

Proses pengambilan gambar untuk virtual fashion show telah dilangsungkan di area Pondok Indah Mall III dan InterContinental Jakarta Pondok Indah. Label mode yang terlibat, yakni Bateeq, SavLavin, RTW Studio by Rinda Salmun, Everyday, Studiomoral, Scarfola, Sideline, Batik Tepa Selira, Kar,Glashka, Studio Yasa, Jenna&Kaia, Nona, Starry, Holy Peony, Saul, Agnala, Nadjani, dan Batik Chic.

Ramadhan Fashion Festival oleh Jakarta Fashion Week, Hadirkan Rancangan dari 19 Desainer

Referensi:

  • https://www.jakartafashionweek.co.id
  • https://www.idntimes.com
  • https://www.dream.co.id
  • https://www.liputan6.com
  • https://www.fimela.com