Resep Vanilla Cream Mille Crepes Yang Lembut dan Enak, Mille crepes adalah kue dari Prancis. Mirip seperi crepe, tapi bedanya adalah mille crepes terdiri dari berlapis-lapis dadar dan krim. Mille crepes sendiri artinya seribu crepe.

Dalam membuat mille crepe, crepe diberi lapisan pastry cream beragam rasa kemudian ditumpuk dengan crepe lainnya, kemudian terus dilakukan sampai membentuk sebuah cake berlapis. Walaupun namanya seribu, namun biasanya cake hanya terdiri dari 20 crepe.

Resep Vanilla Cream Mille Crepes Yang Lembut dan Enak

Vanilla Mille Crepe ini dapat dibuat di rumah dengan cara yang sederhana, berikut ini adalah Resep Vanilla Cream Mille Crepes Yang Lembut dan Enak, yang telah dLuz rangkum, yaitu:

Resep Vanilla Cream Mille Crepes

Bahan:

  • 200 g Tepung Terigu
  • 400 ml susu cair
  • 80 g mentega tawar, lelehkan
  • 100 g dark cooking chocolate, buat hiasan cokelat
  • 4 butir telur
  • 2 sdm gula pasir
  • 1 sdm mentega, untuk olesan

Vanilla cream:

  • 800 ml whipping cream dingin
  • 150 g gula bubuk
  • 2 sdt vanilla extract

Cara membuat:

  • Dalam wadah, kocok Tepung Terigu, gula pasir dan telur dengan whisk hingga rata. Tambahkan susu cair dan mentega leleh, kocok hingga rata dan licin.
  • Panaskan wajan datar anti lengket diameter 18 cm, olesi dengan sedikit mentega. Tuang satu sendok sayur adonan crepe, ratakan. Masak hingga matang, angkat.
  • Vanilla cream: Dengan mixer kocok whipping cream, gula bubuk dan vanilla extract hingga mengembang dan lembut. Sisihkan.
  • Di atas meja putar, taruh selembar crepe. Olesi dengan vanilla cream, ratakan. Lakukan hingga menumpuk cukup tinggi. Simpan dalam kulkas hingga dingin dan mengeras.
  • Hias crepe cake dengan sisa cream dan hiasan cokelat. Potong sesuai selera, sajikan.

Tips Cara Membuat Mille Crepes

  • Ambil selembar crepe lalu letakkan di piring saji, oles krim dan lalukan begitu seterusnya hingga selesai
  • Simpan crepe di wadah tertutup dalam kulkas hingga krim set agak keras
  • Potong dan hidangkan

Itulah Resep Vanilla Cream Mille Crepes Yang Lembut dan Enak, selamat mencoba

Referensi:

  • https://tasty.co
  • https://www.justonecookbook.com
  • https://www.merdeka.com