Manfaat Buah Plum Merah baik untuk Diet dan Antioksidan, plum merah merupakan buah yang banyak tumbuh di kawasan Eropa dan Amerika.

Buah plum merah dipercaya memiliki manfaat untuk kesehatan sekaligus membantu menurunkan berat badan. Manfaat buah plum merah diet sering direkomendasikan untuk konsumsi sehari-hari sebagai cemilan sehat.

Manfaat Buah Plum Merah baik untuk Diet dan Antioksidan

Mengonsumsi buah plum merah segar atau yang sudah dikeringkan, sama-sama menawarkan kandungan nutrisi terbaik bagi tubuh.

Dilansir dalam organicsfacts.net, menurut USDA National Nutrient Database memaparkan bahwa plum merah ini mengandung sumber terbaik dari vitamin A, vitamin C, folat dan vitamin K. Buah plum juga mengandung sumber vitamin B1, B2, B3, B6 dan vitamin E yang baik.

Manfaat buah plum merah adalah sebagai berikut:

  1. Tinggi Antioksidan
    Buah plum merah mengandung vitamin C dan fitonutrien seperti lutein, cryptoxanthin hingga asam klorogenat. Komponen-komponen ini memiliki kualitas antioksidan yang efektif sehingga dapat mencegah kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas. Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Medicinal Food, oleh para peneliti di Perancis menyimpulkan bahwa fenol yang ada di dalam plum ini dapat memperluas efek perlindungan pada lemak esensial di neuron dan membran sel terhadap cedera yang disebabkan oleh stres oksidatif.
  2. Mengatur Kadar Kolesterol
    Plum segar atau plum kering dapat membantu mencegah hiperkolesterolemia dan hiperlipidemia. Sebuah studi perbandingan oleh para peneliti di Departmen of Nutrition, University of California, Amerika Serikat telah membuktikan kemanjuran buah plum dibandingkan dengan jus anggur dalam mempertahankan kadar plasma dan kolesterol hati yang sehat. Kandungan serat yang terkandung di dalamnya juga dapat menambah efek perlindungan jantung dengan mengurangi LDL atau kolesterol jahat dan membantu meningkatkan kadar HDL atau kolesterol baik.
  3. Cegah Diabetes
    Manfaat buah plum merah segar sangat membantu untuk memerangi diabetes. Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Biomedical Research pada tahun 2005 telah menunjukkan bahwa konsumsi ekstrak plum dapat membantu mengurangi gula darah dan kadar trigliserida dalam tubuh. Kandungan flavonoid yang ada di plum dapat memberikan efek perlindungan terhadap resistensi insulin dan membantu meningkatkan sensitivitas insulin dalam tubuh.
  4. Cegah Osteroporosis
    Konsumsi buah plum kering dapat memberikan tindakan anabolik dan resorptif yang membantu menjaga kesehatan tulang. Polifenol bersama dengan kandungan kalium yang ada dalam buah plum kering dapat mendorong pembentukan tulang, meningkatkan kepadatan tulang dan mencegah pengroposan tulang yang disebabkan kekurangan hormon ovarium. Bernard P Halloran melakukan penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Nutrition yang menunjukkan bahwa konsumsi buah plum kering secara teratur dapat membantu pemulihan kepadatan tulang yang hilang seiring dengan pertambahan usia.
  5. Tingkatkan Kekebalan Tubuh
    Manfaat buah plum merah untuk kesehatan adalah untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh karena kandungan vitamin C yang tinggi. Vitamin ini dapat meningkatkan daya tahan tubuh terhadap infeksi dan peradangan. Penelitian telah menunjukkan bahwa plum memiliki konstituen imunostimulan yang bisa mendorong produksi oksida nitrat dalam tubuh, menghambat metastasis sel tumor dan bermanfaat mencegah berbagai penyakit
Baca Juga :  Patokan Normal Kadar Gula Darah Pria Usia 50 Tahun

Kandungan serat pada buah plum bisa menjadi pilihan santapan saat diet. Seseorang bisa mengonsumsi buah plum langsung atau memasaknya. Plum bisa dikeringkan atau dibuat selai tanpa gula tambahan.

Selai ini bisa dioleskan pada roti atau kue. Tetapi Anda harus memerhatikan gula tambahan jika memakan buah yang sudah dikeringkan. Buah plum kering mengandung gula lebih tinggi.

Ada beberapa cara mengonsumsi buah plum seperti menjadikannya salad, jus, dan smoothie. Anda bisa menambahkan beberapa bahan untuk penambah rasa. Misalnya, saat membuat salad Anda bisa menambahkan bayam, kemangi, dan potongan buah plum. Anda juga bisa menikmati jus plum dengan campuran kayu manis atau madu.

Baca Juga :  Makanan Untuk Penyakit Jantung dan Stroke Untuk Pria

Plum merah memiliki kadar indeks glikemiks (GI) rendah. Semakin rendah jumlah GI pada buah tersebut, maka semakin baik karena menurunkan risiko lonjakan gula darah.

Meski manfaat buah plum merah diet memang terbukti ada, Anda tetap harus mengontrol konsumsinya dalam batas wajar dan tidak berlebihan.

Referensi:

  • https://www.cnnindonesia.com
  • https://cantik.tempo.co
  • https://www.merdeka.com
Baca Juga :  Minuman Dehidrasi yang Harus Dihindari Selama Puasa