Fakta Unik Se’i Sapi, Makanan Khas NTT. Menu andalah khas Nusa Tenggara Timur (NTT) yang satu ini bisa jadi rekomendasi makan siang Sobat Phi. Dikenal dengan nama Se’i Sapi, makanan satu ini menjadi favorit bagi sebagian masyarakat Indonesia.

Fakta Unik Se’i Sapi, Makanan Khas NTT

Bahkan Se’i Sapi cukup terkenal di beberapa daerah dan perkotaan di Indonesia. Mulai banyak berbagai outlet ataupun toko makanan yang menyajikan berbagai variasi menu berbahan dasar sapi ini.

Tergoda akan ciri khas menu dari NTT yang satu ini, Sobat Phi juga harus tahu berbagai fakta unik Se’i Sapi, makanan unik khas NTT. Berikut rangkuman sejumlah fakta unik Se’i Sapi, makananunik khas NTT seperti yang dilansir oleh Popbela.

1. Asal muasal kata Se’i

Se’i sendiri memiliki arti daging yang disayat dalam ukuran kecil memanjang, lalu diasapi dengan bara api sampai matang. Se’i adalah makanan khas suku Rote, penduduk asli Pulau Rote. Makanan ini kemudian merambah selera masyarakat NTT dan populer hingga luar negeri.

Baca Juga :  Keutamaan Baca Surah Al Fath Awal Ramadhan

2. Nikmatnya berkombinasi dengan sambal dan sayuran

Indonesia memang dikenal dengan sambalnya yang segar dan pedas. Sambal ini pun cocok disantap sebagai pendamping makanan apapun, termasuk se’i.

Sama halnya dengan makanan lain yang makin lezat saat dibuat pedas, se’i pun makin nikmat jika dikombinasikan dengan sambal. Salah satu sambal yang kerap dikombinasikan dengan se’i adalah sambal lu’at yang terbuat dari campuran cabai, jeruk nipis dan daun lu’at.

Tak hanya sambal, pelengkap lain seperti tumis bunga pepaya menjadikan se’i semakin nikmat. Alternatif sambal yang juga bisa menjadi pilihan adalah sambal matah dan sambal terasi.

3. Variasi kekinian Se’i Sapi

Dalam beberapa waktu terakhir, se’i viral di media sosial, terutama oleh anak-anak muda. Kegemaran anak muda akan se’i kemungkinan ada kaitannya dengan kombinasi-kombinasi unik dari se’i yang menyesuaikan dengan tren sekarang.

Baca Juga :  Kode Redeem Game Modern Warships 25 Maret 2024 Valid Terbaru, Simak Tips Cara Main

Kini, kamu dapat menemukan olahan se’i kekinian seperti se’i sapi, se’i ayam dan se’i combo yang disajikan dengan nasi daun jeruk, nasi putih, nasi jagung, nasi goreng, dengan saus mentai, saus black pepper, sambal matah, dan sambal a la raja serta dilengkapi dengan kangkung krispy.

Karena begitu viral, tak heran, jika se’i menjadi salah satu bisnis kuliner yang menjanjikan saat ini. Salah satu artis yang menekuni bisnis kuliner, khususnya se’i adalah Rizky Billar yang memiliki restoran Raja Se’i.

4. Makanan khas Nusa Tenggara Timur

Tak hanya memiliki lanskap alam yang menakjubkan, NTT juga punya kuliner khas yang lezat. Se’i merupakan makanan hasil olahan khas dari Kabupaten Rote Ndao, sebuah kabupaten yang ada di wilayah NTT. Kabupaten Rote Ndao merupakan kabupaten paling selatan di Negara Republik Indonesia dan merupakan daerah pemekaran dari Kabupaten Kupang.

Baca Juga :  Soal Latihan Tes OJK dan Kunci Jawaban Lengkap 2024

Fakta Unik Se’i Sapi, Makanan Khas NTT

Sumber: Popbela