Cara Membuat Lumpia Goreng Isi Jamur Tiram yang Enak. Lumpia isi jamur tiram ini yaitu sajian nusantara yang mantap dan perlu untuk di coba. Cita rasanya yang enak membuat siapa pun menunggu kehadirannya di meja makan.

Anda sedang mencari ide resep lumpia isi jamur tiram untuk jualan atau dikonsumsi sendiri yang Mudah Dan Praktis?

Cara Membuat Lumpia Goreng Isi Jamur Tiram yang Enak

Cara membuatnya memang susah-susah gampang. Jika salah mengolah maka hasilnya tidak akan memuaskan dan justru cenderung tidak enak. Padahal lumpia isi jamur tiram yang enak selayaknya punya aroma dan rasa yang mampu memancing selera Anda.

Lumpia merupakan salah satu kudapan gurih yang isinya dapat menyesuaikan selera. Kamu dapat membuat lumpia berisi jamur tiram, kancing, atau shiitake.

Saus cocolan lumpia bisa kamu bikin sendiri maupun membeli jadi. Ada saus kecap asin, saus bangkok, maupun saus pedas manis.

Food Network membagikan cara membuat lumpia goreng isi jamur kancing, shiitake, dan tiram seperti di bawah ini.

Resep lumpia goreng jamur

Bahan lumpia yang digunakan untuk membuat lumpia goreng jamur tiram

  • 150 gram jamur shiitake iris
  • 75 gram jamur kancing iris
  • 75 gram jamur tiram iris (opsional)
  • 180 gram daun bawang prei, iris
  • 115 gram taoge
  • 120 ml saus hoisin
  • 2 buah cabai, cincang
  • 1 sdm bawang putih cincang
  • 1 sdm jahe cincang
  • 2 sdm minyak kanola (bisa diganti minyak sayur lain)
  • 90 gram daun bawang, cincang
  • 45 gram daun ketumbar, cincang
  • 1 bungkus (sekitar 115 gram) bihun, rendam air hangat sampai lunak
  • Garam dan lada secukupnya
  • 1 bungkus kulit lumpia
  • 1 butir telur campur dengan 120 ml air

Bahan saus (campur rata)

  • 12-15 gram daun mint, iris tipis
  • 1 sdt gula
  • 60 ml soy sauce
  • 1 buah lemon, peras

Cara membuat lumpia goreng jamur tiram

  1. Siapkan wajan atau wok.
  2. Tumis bawang putih, jahe, dan cabai sampai harum.
  3. Pastikan jangan sampai gosong.
  4. Tambahkan saus hoisin, aduk rata.
  5. Masukkan jamur shiitake, daun bawang prei, dan taoge.
  6. Koreksi rasa. Angkat dan tiriskan.
  7. Masak kembali bersama daun ketumbar, daun bawang, dan bihun. Aduk rata dan angkat.
  8. Isi kulit lumpia, olesi pinggir kulit dengan campuran telur agar lengket. Lipat. Lakukan sampai adonan habis.
  9. Goreng lumpia dalam minyak banyak dan panas bersuhu 177 derajat celsius selama sekitar lima menit. Angkat dan tiriskan.
  10. Sajikan bersama saus.

Cara Membuat Lumpia Goreng Isi Jamur Tiram yang Enak

Sumber : https://www.kompas.com/