Begini 6 Tips Investasi Emas untuk Pemula, Mudah dan Aman, dewasa ini kesadaran orang-orang akan pengaturan dana jangka panjang semakin meningkat. Hal inilah yang mendorong tingkat melek investasi semakin banyak.

Saat ini, cara untuk berinvestasi terbilang cukup beragam dari mulai saham, penanaman modal langsung ke jalur bisnis, ataupun melalui benda berharga dan logam mulia seperti emas.

Bagi kamu yang tertarik untuk mulai berinvestasi emas, kamu perlu mengetahui tips-tips berikut supaya investasimu berjalan mulus. Berikut dLuz kumpulkan informasi mengenai tips investasi emas untuk pemula yang penting untuk kamu ketahui:

Tips Investasi Emas untuk Pemula

  1. Pastikan Tujuanmu dalam Berinvestasi Emas

Banyak tujuan yang bisa kamu dijadikan sebagai target dalam berinvestasi emas, apakah untuk tabungan pernikahan, pendidikan, atau investasi hari tua. Jika sudah memiliki tujuan yang jelas seperti ini maka kamu akan lebih tahu berapa besaran emas yang perlu diinvestasikan dalam setiap bulannya.

  1. Memantau Harga Emas

Cara investasi emas yang berikutnya adalah memantau perkembangan harga emas secara berkala. Hal ini terbilang mudah, karena saat ini tersedia aplikasi mobile yang memudahkan kamu mengecek harga emas secara berkala.

  1. Memahami Bahwa Investasi Emas Lebih Baik untuk Jangka Panjang

Saat secara tiba-tiba harga emas melonjak tinggi, kamu mempunyai pilihan untuk menjualnya. Tapi, hal yang perlu kamu dipahami adalah investasi emas sebaiknya dilakukan untuk jenis investasi jangka panjang yakni dalam kurun waktu 5-10 tahun. Dengan begitu, investasi emas akan lebih berpeluang menguntungkan.

  1. Beli di Tempat Resmi

Pastikan kamu membeli emas di tempat resmi dan terpercaya yang bisa mengeluarkan sertifikat yang sah. Tempat yang dapat direkomendasikan diantaranya adalah PT ANTAM. Kamu juga bisa membelinya langsung di gerai penjualan emas di kantor PT ANTAM atau secara online yang memang menjual emas dari PT ANTAM secara resmi.

Baca Juga :  Cek Bansos BPNT Februari-Maret 2024 Rp 400.000 Melalui Kartu KKS BNI

Kamu juga bisa membeli dan membuka rekening tabungan emas di PT Pegadaian. Keduanya merupakan Badan Usaha Milik Negara atau BUMN sehingga penjualannya lebih jelas dan terpercaya.

  1. Pilih Tempat Penyimpanan yang Aman

Tips selanjutnya adalah kamu perlu menyimpan emasmu di tempat yang aman. Gunakanlah safety box atau brangkas meskipun kamu menyimpannya di rumah. Jika kamu merasa kurang sakin kamu juga bisa menyewa safety deposit box yang ada di bank.

  1. Mengetahui Cara yang Dapat Dilakukan untuk Berinvestasi Emas

Selain pembelian emas secara tunai, kamu juga bisa menggunakan cara lainnya, seperti:

  • Investasi emas dengan cara menabung, kamu bisa menabungkan sejumlah uang di Pegadaian yang nanti nilainya akan dikonversikan ke berat emas.
  • Investasi emas dengan Emasku, Emasku adalah sistem investasi secara angsuran sekaligus perlindungan asuransi jiwa. Layanan ini salah satu yang disediakan oleh Pegadaian.
  • Investasi emas dengan sistem konsinyasi, kosinyasi emas adalah sistem titip dan jual emas batangan yang ada di Pegadaian.
  • Investasi emas dengan arisan, Pegadaian juga menyediakan sistem arisan emas bagi nasabahnya. Dalam program ini akan dilakukan pengundian setiap bulan untuk mendapat satu keping emas.
Baca Juga :  Info Bansos 2024 Dipastikan Cair Selama Bulan Ramadhan 2024, Alhamdulillah KPM Makin Dapat Berkah

Begini 6 Tips Investasi Emas untuk Pemula, Mudah dan Aman

(cimbniaga.co.id, merdeka.com, foto ilustrasi: Sabrianna on Unsplash)