Tips Mengatasi Bau Kamar Mandi Tanpa Pengharum Ruangan. Kamar mandi merupakan salah saru ruangan di dalam rumah yang paling sering digunakan. Ruangan ini biasanya sangat lembap dan kotor, oleh karena itu penting untuk mengatasi bau kamar mandi dengan cara dibersihkan seperti ruangan-ruangan lainnya yang ada di dalam rumah.

Tentu hal ini harus diatasi dengan rajin membersihkan kamar mandi agar tidak muncul berbagai jenis bakteri yang bisa berdampak pada kesehatan ataupun menjadi sarang kecoa yang tidak boleh dibiarkan.

Tips Mengatasi Bau Kamar Mandi Tanpa Pengharum Ruangan

Selain itu, kamar mandi yang tak terurus rawan muncul banyak bakteri yang bisa merugikan ataupun digunakan sebagai tempat kecoa bersarang, tentu hal tersebut tak bisa dibiarkan.

Lama-lama kamar mandi akan berbau tak sedap, dan cukup sulit untuk menghilangkannya kecuali dengan pembersihan menyeluruh hingga ke sudut-sudut ruangan.

Tentu kamu tak akan nyaman berlama-lama di dalam kamar mandi jika kondisinya kotor bahkan berbau tak sedap kan? Salah satu cara untuk membuat aroma tak sedap di kamar mandi hilang yakni menggunakan pengharum ruangan.

Tapi tak hanya cara itu saja loh yang bisa kamu lakukan, ada beberapa tips yang bisa dipakai untuk membuat kamar mandi harum lebih lama tanpa perlu bahan kimia.

Nah, buat kamu yang penasaran tentang tips tersebut, langsung aja yuk simak uraian TribunShopping untuk atasi bau tak sedap serta jaga aroma kamar mandi yang dilansir dari berbagai sumber berikut ini:

  1. Menggunakan baking soda

Baking soda yang sering dimanfaatkan sebagai bahan pengembang kue ini juga sering dipakai untuk mengatasi berbagai permasalah di rumah termasuk soal kebersihan loh. Baking soda memang terkenal ampuh untuk membersihkan noda-noda yang menempel pada peralatan rumah tangga.

Tapi tak cukup sampai di situ, kamu bisa memanfaatkan baking soda sebagai salah satu bahan untuk membuat aroma kamar mandi tetap segar, wangi dan tidak berbau.

Caranya cukup mudah, kamu bisa mencampurkan baking soda dengan air panas, lalu bersihkan berbagai permukaan yang kotor di kamar mandi dengan cara digosok.

Permukaan kotor ini biasanya rawan licin dan timbulkan bau tak sedap juga loh. Setelah digosok secara merata, kamu bisa diamkan baking soda untuk sementara waktu agar noda yang berpotensi timbulkan bau tak sedap ini terangkat.

  1. Pastikan sirkulasi udara di kamar mandi lancar

Sirkulasi udara yang lancar ternyata tak hanya dibutuhkan di ruang tamu saja. Kamar mandi juga butuh sirkulasi udara yang lancar untuk mencegah dan mengatasi risiko lembap.

Kamar mandi yang lembap berpotensi ditumbuhi jamur dan lumut, selain itu bau tak sedap juga rawan muncul di tempat ini. Jika kamu mendesain kamar mandi dengan ventilasi atau jendela kecil, ada baiknya untuk membukanya secara rutin untuk mengeluarkan udara tak sedap di dalamnya.

Tapi, jika di kamar mandimu tidak tersedia lubang keluar masuk udara sama sekali, kamu bisa menggunakan exhaust fan agar lebih bau tak sedap bisa berganti dengan yang lebih segar.

Tips Mengatasi Bau Kamar Mandi Tanpa Pengharum Ruangan

  1. Gosok permukaan dengan lemon

Lemon sebagai salah satu buah dengan cita rasa masam adalah pilihan terbaik jika kamu ingin hadirkan sensasi wangi dan segar di kamar mandi tanpa penggunaan bahan kimia berbahaya.

Lemon yang memiliki aroma khas ini cukup kamu gosokkan pada pemukaan kamar mandi. Lemon akan bekerja untuk menghilangkan bau tak sedap, menciptakan sensasi segar dan wangi yang khas, bahkan bisa menjadi pembersih juga loh.

Buah yang satu ini cukup efektif digunakan karena mengandung asam sitrat  cukup tinggi. Harganya juga cukup terjangkau nih, cocok untuk kamu yang ingin kamar mandi tetap segar tapi kantong tak jebol.

  1. Usahakan handuk di kamar mandi tetap kering

Penyebab kamar mandi mandi berbau tak sedap bukan hanya dari lantai, kloset, atau saluran air saja nih. Salah satu benda yang cukup andil membuat kamar mandimu berbau tak sedap yakni handuk.

Biasanya tiap kita menggunakan handuk otomatis akan basah pada beberapa bagian. Hal tersebut harus kamu hindari jika ingin aroma kamar mandi tetap awet segar. Selain berpengaruh pada aroma kamar mandi, handuk basah yang tak dikeringkan juga rawan berjamur.

  1. Ciptakan pengharum kamar mandi sendiri

Tak melulu beli nih, kamu bisa menciptakan pengharum kamar mandi sendiri di rumah loh. Caranya juga cukup sederhana, tak menguras isi kantong ataupun tenaga. Kamu juga bisa membuat dalam jumlah banyak sekaligus untuk stok jangka panjang loh.

Beberapa bahan yang dibutuhkan untuk membuat pengharum sendiri tak terlalu banyak yakni botol kaca, air, alkohol, botol kayu, serta minyak esensial favoritmu. Tenang, aroma yang dihasilkan tetap segar dan bisa bertahan cukup lama di kamar mandimu.

Itulah 5 tips agar kamar mandi Anda tetap segar dan wangi tanpa pengharum ruangan jadi bisa lebih irit dan alami. Selamat mencoba!

Tips Mengatasi Bau Kamar Mandi Tanpa Pengharum Ruangan

Sumber :

https://www.tribunnews.com/