Prospek Karir untuk yang Kuliah di Jurusan Teknik. Memilih jurusan kuliah tidaklah semudah memilih jurusan di SMA. Sebab, semua harus disesuikan dengan minat, bakat serta keinginan akan kerja dimana nantinya. Bagi Sobat Phi yang anak IPA, ada banyak jurusan yang tersedia, salah satunya jurusan teknik. Berikut PhiRadio sudah merangkum beberapa untuk kamu pelajari.

Prospek Karir untuk yang Kuliah di Jurusan Teknik



  1. Teknik Industri

Jika memilih jurusan ini, nantinya Sobat Phi akan mempelajari cara mengelola sebuah industri atau pabrik agar dapat beroperasi secara produktif, efisien, dan efektif. Prospek karirnya juga luas. Kelak, kamu bisa jadi konsultan engineering, HRD, peneliti profesional dalam bidang industri, dosen, ataupun pengusaha.

  1. Teknik Informatika
Baca Juga :  Link Nonton Resmi Shaman King Flowers Episode 10 Subtitle Indonesia di Bstation Beserta Sinopsis Lengkap

Jurusan ini merupakan disiplin ilmu yang secara khusus menangani pengolahan data berbasis komputasi atau permasalahan transformasi. Nantinya, kamu akan diarahkan untuk menguasai ilmu dan keterampilan rekayasa informatika. Tidak hanya memahami, melainkan juga menganalisis, menilai, menerapkan, dan menciptakan perangkat lunak. Setelah lulus dari jurusan ini, prospek karirmu meliputi programmer IT, desain analis sistem, guru, dosen, atau pengusaha di bidang IT.

  1. Teknik Pangan



Jika mengambil jurusan ini, Sobat Phi akan mempelajari perancangan mesin, proses produksi, konversi energi, manufaktur, operasional, dan manajerial pengelolaan industri. Nantinya, kamu akan belajar bagaimana melakukan konversi energi, seperti sistem termal, mesin fluida, dan motor bakar. Selain itu, kamu akan dilatih untuk merancang mesin yang efisien.

  1. Teknik Lingkungan
Baca Juga :  Cek Bansos BPNT Februari-Maret 2024 Rp 400.000 Melalui Kartu KKS BNI

Ilmu ini mempelajari bidang rekayasa dan manajemen lingkungan. Seperti penyaluran dan pengolahan limbah, penyediaan dan pengolahan air minum, pengelolaan sampah, dan hal-hal yang berkaitan dengan lingkungan. Secara garis besar, tujuan dari jurusan Teknik Lingkungan adalah mencetak lulusan yang mampu mengembangkan Iptek di bidang rekayasa, meningkatkan kualitas lingkungan hidup, dan melestarikan alam.

  1. Teknik Sipil

Bidang ilmu ini mempelajari tentang perancangan, pembangunan, dan pembaruan gedung, infastruktur, dan lingkungan demi kesejahteraan masyarakat. Cakupan jurusan Teknik Sipil sangat luas, kamu akan mempelajari mata kuliah: Arsitektur, Teknik Pondasi, Manajemen Konstruksi. Kemudian prospek karir bisa dibangun di perusahaan konstruksi, properti, pengembang, teknisi sipil, konsultan, bahkan PNS.

Baca Juga :  Viral, Apa Benar Makanan Pedas Jadi Penyebab Kista? Ciri-ciri Kista Ovarium, Termasuk Kembung dan Sering Buang Air



Itulah 6 jurusan kuliah teknik beserta prospek karirnya. Memilih jurusan kuliah semakin mudah jika sudah ada bayangan mengenai kari kamu ke depannya. Bukankah begitu, Sobat Phi?

source: kompas