Kesalahan Diet yang Harus DiHindari, Pernahkah Anda merasa sudah melakukan segala cara menurunkan berat badan dengan benar, tapi belum juga mendapatkan hasil yang diinginkan?

Penelitian dari Department of Nutrition at Harvard School of Public Health mengatakan bahwa kualitas makanan sangat menentukan kestabilan berat badan yang sehat.

Kesalahan Diet yang Harus DiHindari

Asupan kalori harian penting, justru mengabaikannya malah membuat kamu lemas dan kurang energi saat beraktivitas.

Sehingga beberapa menimbulkan efek yang tidak diinginkan seperti sakit, badan lemas, berat badan meningkat dan lain-lain. Berikut beberapa kesalahan yang sebaiknya dihindari, yakni:

  1. Kurang makan sayur dan buah-buahan
    Sayur dan buah-buahan merupakan makanan penting dalam diet rendah karbohidrat. Keduanya menyumbangkan energi, vitamin, serta mineral yang menjaga tubuh tetap berfungsi dengan normal meskipun dalam kondisi kekurangan energi.
    Sayur dan buah sangat kaya serat. Serat membuat Anda lebih kenyang karena butuh waktu lama untuk dicerna. Menurut sebuah studi dalam The New England Journal of Medicine, inilah alasan mengapa sayur dan buah sangat diandalkan untuk menurunkan berat badan.Namun, kesalahan dalam diet karbohidrat terkadang disebabkan karena keliru memilih sayur dan buah yang dikonsumsi selama diet. Pilihlah sayur dan buah yang kandungan karbohidratnya lebih rendah, seperti:
  • buah berry
  • alpukat
  • mentimun dan zukini
  • bayam
  • brokoli
  • paprika dan tomat
  • kembang kol
  • semangka
  1. Tidak mengonsumsi cukup lemak
    Pada saat diet, lemak seringkali dianggap sebagai sesuatu yang harus dihindari. Ternyata, lemak bukanlah pemicu obesitas. Namun, gula menjadi makanan pemicu obesitas yang lebih besar daripada lemak. Lemak adalah makronutrien penting yang akan membantu Anda merasa kenyang, memberi Anda banyak nutrisi yang dibutuhkan, dan bahkan dapat menurunkan kolesterol jahat. Pilih lemak tak jenuh tunggal yang sehat, seperti yang ditemukan dalam minyak zaitun, almond, selai kacang, dan alpukat.
  2. Tidak makan cukup karbohidrat
    Karbohidrat telah dianggap sebagai penyebab di balik penambahan berat badan, sehingga diet rendah karbohidrat menjadi hal yang populer. Meskipun benar bahwa karbohidrat olahan seperti gula, mi, dan roti putih dapat meningkatkan gula darah dan menyebabkan penambahan berat badan, karbohidrat kompleks sebenarnya dapat membantu Anda menurunkan berat badan. Karbohidrat kompleks memiliki serat yang akan membuat Anda kenyang dan memberi Anda energi yang tahan lama.
  3. Tidak Sarapan Pagi
    Sarapan tidak hanya memberikan energi tetapi juga meningkatkan konsentrasi dan semangat sepanjang hari. Saat bangun pagi, kamu membutuhkan asupan gula untuk membuat otot dan otak bekerja. Sarapan ibarat mengisi baterai tubuh untuk melakukan aktivitas.
  4. Tidak Makan Nasi tetapi Cookies
    Kondisi ini sama saja, malah sebenarnya kamu jauh lebih membutuhkan nasi ketimbang cookies. Makanan manis hanya akan merangsang kamu untuk menambah asupan makan. Ini salah satu kesalahan saat diet yang sering dilakukan.
  5. Cheating Day yang Benar-benar “Cheating”
    Kamu menerapkan cheating day dalam sesi diet kamu tetapi tidak mengontrol asupannya. Kalau sampai kebablasan, maka sia-sialah diet ketat yang kamu terapkan seminggu penuh. Ibaratnya kamu memenuhi kalori dan lemak yang dipotong selama seminggu penuh dalam sehari.
  1. Makan Ketika sangat Lapar
    Makan saat lapar akan membuat kamu makan melebihi porsi yang seharusnya. Jangan melewatkan jam makan karena belum ada rasa lapar. Ini akan membuat pencernaan dan sistem metabolisme tubuh tidak memiliki jam kerja yang pasti dan membuat sistem tubuh tidak bekerja ideal.
  1. Kurang Tidur
    Menyebabkan tubuh tetap terjaga meski di waktu seharusnya istirahat. Hal ini membuat kamu membutuhkan asupan makanan supaya badan tetap berenergi. Ketika lelah, tubuh otomatis meminta makanan bergula ataupun berlemak, ini terjadi secara natural.
  2. Tidak Membatasi Konsumsi Gula
    Hanya karena anda tidak makan permen atau cupcakes, bukan berati tidak mengonsumsi banyak gula. Yoghurt, smoothies, oatmeal bahkan nasi sekalipun juga mengandung gula. Saat diet penurunan berat badan, jumlah konsumsi gula sebaiknya dibatasi hanya sebanyak 22 gram atau 6 sendok teh per hari. Alternatifnya, hitunglah gula dari makanan yang akan kamu konsumsi. Pilihlah oatmeal yang mengandung 8 gram gula, plain yogurt, atau buah-buahan yang rata-rata memiliki 10 gram gula.
  1. Makan tanpa garam
    Diet tanpa garam menjadi diet yang sedang populer. Namun, makan tanpa menambahkan garam sedikit pun justru dapat membahayakan tubuh.
Baca Juga :  Efek Ginjal Ketika Kita Berpuasa 13 Jam Sehari

Makanan yang tidak digoreng, buah, sayuran organik atau makanan sehat lainnya, jika  anda tetap mengonsumsi makanan “berat” lainnya maka tidak akan membantu kamu menurunkan berat badan.

Referensi: halodoc.com, klikdokter.com