Gerhana Matahari Cincin Bisa Disaksikan Kamis 10 Juni 2021. Pada Kamis (10/6/2021) nanti akan ada fenomena Gerhana Matahari Cincin Api. Fenomena itu terjadi karena Bulan menutupi pusat Matahari dan meninggalkan bagian luarnya membentuk cincin.

Gerhana Matahari Cincin Bisa Disaksikan Kamis 10 Juni 2021

Gerhana jenis ini terjadi saat Bulan menghalangi sinar Matahari dan bayangannya berada di atas Bumi. NASA menyebutkan jika Gerhana Matahari Cincin Api ini akan bisa terlihat di Kanada, Greenland dan Rusia. Di Kanada, fenomena itu akan bisa terlihat selama tiga menit.



Sementara, saat mencapai puncaknya, masyarakat di Greenland dapat melihat Cincin Api. Setelahnya akan terlihat di wilayah Siberia dan Kutub Utara juga.

Baca Juga :  Cek Jurusan Favorit Universitas Negeri Medan (Unimed) di Jalur SNBP 2024

Laporan Lembaga Penerbangan dan Antariksa Negara (LAPAN) menyebutkan Gerhana Matahari Cincin ini hanya dapat disaksikan di wilayah Pulau Ellesmere dan Baffin (Kanada) serta Kawasan Siberia (Rusia).

Kenampakan maksimal Gerhana tersebut akan terjadi pada pukul 17.43 WIB atau 18.43 WITA atau 19.43 WIT. Selain itu Gerhana Matahari Sebagian akan terlihat di Greenland, Islandia, Eropa, Rusia, negara-negara di Asia Tengah dan China bagian barat

Laman Timeanddate menuliskan Gerhana Matahari Cincin akan dimulai pukul 13:42 IST atau sekitar 15:12 WIB. Gerhana akan terjadi hingga pukul 18:41 IST atau 20:11 WIB.

Untuk menyaksikannya, masyarakat diingatkan untuk menggunakan kaca mata gerhana. Sebab untuk menghindari ancaman kebutaan mata.

Baca Juga :  Cara Mudah Registrasi Akun Kereta Cepat Whoosh 2024

NASA juga mengingatkan agar tidak langsung melihat ke matahari saat Gerhana berlangsung. Mata akan rusak secara permanen jika melakukan hal tersebut.

Sayangnya Indonesia memang tidak kebagian penampakan fenomena tersebut. Namun ada sejumlah pihak yang menyelenggarakan live streaming saat Gerhana Matahari Cincin itu terjadi, dikutip dari laman Express, Selasa (8/6/2021).

Time and Date akan menyelenggarakan live streaming di kanal Youtube. Royal Observatory Greenwich juga akan menyelenggarakannya melalui kanal Youtube dengan nama yang sama.

Selain itu Dr. Gianluca Masi, kepala Virtual Telescope Project di Italia juga membuka live streaming saat Gerhana Matahari Cincin. Live Streaming diadakan di kanal Youtubenya bernama Gian Masi.

Di tahun ini, peristiwa kedua Gerhana Matahari akan terjadi pada 4 Desember mendatang. Saat itu, masyarakat di wilayah Amerika Selatan, Pasifik, Atlantik, sebagian Samudera Hindia dan Antartika.

Baca Juga :  Patokan Normal Kadar Gula Darah Pria Usia 50 Tahun




Gerhana Matahari pada Desember ini akan menghadirkan Gerhana Matahari Total. Jadi Bulan akan sepenuhnya menghalangi Matahari dan memberi bayangan di atas Bumi.