Badai La Nina Penyebab Hujan Jabodetabek. Kondisi cuaca belakangan ini cukup mekhwatirkan. Beberapa darah di Indonesia dilanda hujan. Tak terkecuali beberapa daerah di Indonesia berpotensi banjir. Ternyata badai La Nina penyebab Hujan Wilayah Jabodetabek.

Badai La Nina Penyebab Hujan Jabodetabek

Kawasan Jabodetabek tidak luput dari intensitas hujan dengan curah yang tinggi dalam beberapa hari terakhir. Hasil kajian Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyimpulkan curah hujan pada bulan Novermber-Desember-Januari meningkat antara 20-70 persen di atas curah hujan normal.

Melansir dari Kumparan, Kepala BMKG Dwikorita Karnawati menjelaskan, tingginya curah hujan di Jabodetabek dan beberapa wilayah Indonesia lain imbas dari La Nina.

Baca Juga :  Kode Redeem Game Point Blank 25 Maret 2024 Update Terbaru Valid

Fenomena La Nina dapat menyebabkan peningkatan curah hujan yang bisa memicu terjadinya bencana hidrometeorologi di wilayah Indonesia. Hal ini sebagaimana yang terjadi pada akhir tahun lalu.

“Ini tentunya dapat meningkatkan potensi bencana hidrometeorologi, seperti angin kencang, banjir, banjir bandang, dan tanah longsor,” jelas Dwikorita dikutip dari keterangan resminya, Sabtu (23/10).

Nama La Nina berasal dari bahasa Spanyol yang artinya “anak perempuan kecil”. Dalam dunia meteorologi, La Nina adalah mendinginnya suhu muka laut di bawah rata-ratanya di daerah Pasifik Timur dan Tengah sekitar khatulistiwa.

BMKG memperkirakan 87,7 persen wilayah Indonesia telah memasuki musim hujan hingga November 2021. Kemudian pada akhir Desember 2021, musim hujan sudah dirasakan di 96,8 persen wilayah Indonesia.

Baca Juga :  Contoh Soal Latihan Mapel Matematika SMA/SMK Kelas 11 Semester 2 2024 Kurikulum Merdeka

Selain wilayah yang langganan atau berpotensi banjir dan longsor, masyarakat diminta lebih waspada pada periode puncak musim hujan yang diprediksi akan dominan terjadi pada Januari dan Februari 2022.

Antisipasi Dampak La Nina

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) membagikan cara untuk mengatisipasi bencana karena La Nina. BNPB membagikan hal tersebut melalui akun twitter resmi @BNPB_Indonesia. Penanggulangan Bencana (BNPB) mengarahkan beberapa upaya mitigasi bencana alam yang dapat dilakukan masyarakat.

Pertama pembersihan saluran air dan pemeliharaan drainase permukaan. Kedua pemangkasan dahan/ranting pohon yang mudah lapuk/mudah patah. Ketiga memonitor peringatan dini dari BMKG.

Badai La Nina Penyebab Hujan Jabodetabek

Sumber: Kumparan

Baca Juga :  KODE REDEEM PUBG 25 Maret 2024 Terbaru