6 Kampus Tujuan Beasiswa LPDP 2024, Daftar Kuliah di PTKIN Gratis? Lengkap dengan Jurusan dan Akreditasi. Melansir situs resminya, LPDP telah merilis daftar kampus perguruan tinggi dalam negeri tujuan beasiswa reguler dan parsial tahun 2024.

Sementara skema beasiswa parsial yaitu pendanaan bersama antara LPDP dengan individu penerima program magister dan dokter.

Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) memberi kesempatan beasiswa bagi anda yang ingin melanjutkan program Pascasarjana di Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN), kalau berminat pastikan baca artikel ini sampai habis!

6 Kampus Tujuan Beasiswa LPDP 2024, Daftar Kuliah di PTKIN Gratis? Lengkap dengan Jurusan dan Akreditasi

Beasiswa reguler adalah fasilitas pendanaan penuh untuk program pendidikan magister dan doktor, baik kampus dalam ataupun luar negeri.

Kalau anda tertarik kuliah di PTKIN, berikut daftar kampus tujuan beasiswa LPDP reguler dan parsial 2024, lengkap dengan jurusan dan akreditasi:

– Universitas Islam Negeri Alauddin, Makassar

Kampus PTKIN ini terletak di Jalan Sultan Alauddin No.63, Romangpolong, Kec.Somba Opu, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan.

Mengutip situs resmi Lembaga Penjaminan Mutu (LPM), UIN Alauddin Makassar terakreditasi ‘A’ oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dalam SK No.466/SK/BAN-PT/Akred/PT/XII/2018, yang berlaku hingga 20 Desember 2023.

Program studi Pascasrajana UIN Alauddin yang tersedia dalam beasiswa LPDP 2024 meliputi

Ekonomi Syariah (S2): Akreditasi ‘A’ sesuai SK No.2796/SK/BAN-PT/Ak-PPJ/M/V/2020 berlaku hingga tahun 2025.

6 Kampus Tujuan Beasiswa LPDP 2024, Daftar Kuliah di PTKIN Gratis? Lengkap dengan Jurusan dan Akreditasi

Baca Juga :  Manfaat Susu Almond untuk Kesehatan Tubuh, Mengurangi Risiko Penyakit Jantung

Manajemen Pendidikan Islam (S2): Akreditasi ‘A’ sesuai SK No.2293/SK/BAN-PT/Akred/M/IV/2021 berlaku hingga tahun 2026.

Pendidikan Agama Islam (S2): Akreditasi ‘Unggul’ sesuai SK No.580/SK/BAN-PT/Akred/M/II/2022 berlaku hingga tahun 2027.

– Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim, Malang

Lokasinya terletak di Jalan Gajayana, No.50, Kota Malang Jawa Timur.

Mengutip situs resmi LPM UIN Maulana Malik Ibrahim, lembaga ini meraih akreditasi ‘Unggul’ oleh BAN-PT sesuai SK No. 440/SK/BAN-PT/Ak.KP/PT/VI/2023, berlaku hingga 9 April 2024.

6 Kampus Tujuan Beasiswa LPDP 2024, Daftar Kuliah di PTKIN Gratis? Lengkap dengan Jurusan dan Akreditasi

Program studi Pascasarjana yang tersedia dalam beasiswa LPDP 2024 meliputi:

Al-Akhwal Al Syakshiyah (S2): Akreditasi ‘A’ sesuai SK No.6525/SK/BAN-PT/Ak.Ppj/M/IX/2022 berlaku hingga tahun 2027

Manajemen Pendidikan Islam (S2 dan S3): Keduanya terakreditasi ‘Unggul’ sesuai SK No.305/SK/LAMDIK/Ak/M/III/2023 berlaku hingga tahun 2028 dan SK No.753/SK/LAMDIK/Ak/D/XI/2022 berlaku hingga 2027

Pendidikan Agama Islam (S2 dan S3): Keduanya terakreditasi ‘Unggul’ sesuai SK No.5021/SK/BAN-PT/ Ak.Ppj/M/VII/2022 berlaku hingga tahun 2027, dan akreditasi ‘B’ sesuai SK No.12647/SK/BAN-PT/Ak-PPJ/D/XI/2021 berlaku hingga 2026

Pendidikan Bahasa Arab (S2 dan S3): Keduanya terakreditasi ‘Unggul’ sesuai SK No.619/SK/LAMDIK/Ak/M/XI/2022 dan SK No.391/SK/LAMDIK/Ak/D/X/2022 berlaku hingga 2027

Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (S2): Akreditasi ‘Unggul’ sesuai SK No.650/SK/LAMDIK/Ak/M/XI/2022 berlaku hingga tahun 2027.

6 Kampus Tujuan Beasiswa LPDP 2024, Daftar Kuliah di PTKIN Gratis? Lengkap dengan Jurusan dan Akreditasi

– Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh

Kampusnya ada di Jalan Ibnu Sina, No.2, Darussalam, Kecamatan Syiah Kuala, Kota Banda Aceh.

Baca Juga :  Viral, Apa Benar Makanan Pedas Jadi Penyebab Kista? Ciri-ciri Kista Ovarium, Termasuk Kembung dan Sering Buang Air

Mengutip situs resmi uin.ar-raniry.ac.id, lembaga ini terakreditasi ‘Unggul’ oleh BAN-PT sesuai SK No.795/SK/BAN-PT/Ak/PT/X/2023 berlaku hingga tahun 2028.

Program studi yang tersedia dalam beasiswa LPDP 2024
yaitu Ilmu Agama Islam jenjang Magister (S2), terkareditasi ‘Unggul’ sesuai SK No.9813/SK/BAN-PT/Ak.KP/M/I/2023 berlaku hingga tahun 2030.

– Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang

Terletak di Jalan Prof. K.H Zainal Abidin Fikri, KM 3, RW 5 Pahlawan, Kecamatan Kemuning, Kota Palembang, Sumatera Selatan.

6 Kampus Tujuan Beasiswa LPDP 2024, Daftar Kuliah di PTKIN Gratis? Lengkap dengan Jurusan dan Akreditasi

Mengutip situs resmi Lembaga Penjaminan Mutu (LPM), UIN Raden Fatah terakreditasi ‘Baik Sekali’ oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dalam SK No.667/SK/BAN-PT/Akred/PT/VII/2021, yang berlaku hingga 2026

Program studi UIN Raden Fatah yang tersedia dalam beasiswa LPDP 2024 yaitu

Ilmu Al-Quran dan Tafsir (S2): Akreditasi ‘Unggul’ sesuai SK yang terbit 29 Maret 2022 berlaku hingga tahun 2027

Pendidikan Agama Islam (S2 dan S3): Akreditasi ‘Unggul’ sesuai SK yang terbit 15 Juni 2022, berlaku sampai tahun 2027, dan terakreditasi ‘B’ sesuai SK yang terbit 12 Januari 2021, berlaku hingga 2026.

6 Kampus Tujuan Beasiswa LPDP 2024, Daftar Kuliah di PTKIN Gratis? Lengkap dengan Jurusan dan Akreditasi

– Universitas Islam Negeri Sunan Ampel

Kampus UIN Sunan Ampel ada di Jalan Ahmad Yani, No.117, Jemur Wonosari, Kecamatan Wonocolo, Surabaya, Jawa Timur.

Mengutip situs resmi uinsa.ac.id, lembaga ini sudah terakreditasi ‘A’ oleh BAN-PT sesuai SK No. 167 / SK/ BAN-PT/Akred/PT/IV/2019 yang berlaku sampai 9 April 2024.
Program studi UIN Sunan Ampel yang tersedia dalam beasiswa LPDP 2024 yaitu :

Baca Juga :  Kode Redeem Clash of Clans (COC) 25 Maret 2024 Terbaru Valid

Pendidikan Agama Islam (S2 dan S3): Akreditasi ‘A’ oleh BAN-PT sesuai SK No.4560/SK/BAN-PT/Ak-PPJ/M/VIII/2020, dan terakreditasi ‘Unggul’ sesuai SK No.82/SK/LAMDIK/AK/D/I/2023

Studi Islam (S2 dan S3): Akreditasi ‘A’ oleh BAN-PT sesuai SK No.4630/SK/BAN-PT/Ak-PNB/M/XII/20219, dan terakreditasi ‘B’ sesuai SK No.2835/SK/BAN-PT/Akred/D/VIII/2019.

6 Kampus Tujuan Beasiswa LPDP 2024, Daftar Kuliah di PTKIN Gratis? Lengkap dengan Jurusan dan Akreditasi

– Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati, Bandung

Berikutnya adalah UIN Sunan Gunung Djati, lokasinya di Jalan A.H Nasution, Nomor 105, Cibiru, Bandung, Jawa Barat.

Mengutip situs resmi uinsgd.ac.id, kampus ini sudah terakreditasi ‘A’ oleh BAN-PT sesuai SK No.125/SK/BAN-PT/Akred/PT/III/2019 berlaku hingga 26 Maret 2024.

Program studi UIN Sunan Gunung Djati yang tersedia dalam beasiswa LPDP 2024 yaitu jenjang Magister (S2) Pendidikan Agama Islam, terakreditasi ‘A’ oleh BAN-PT sesuai SK No.7368/SK/BAN-PT/Akred/M/XI/2022

Demikian ulasan seputar kampus PTKIN yang dibiayai oleh LPDP 2024, semoga bermanfaat!

6 Kampus Tujuan Beasiswa LPDP 2024, Daftar Kuliah di PTKIN Gratis? Lengkap dengan Jurusan dan Akreditasi

Sumber : https://lpdp.kemenkeu.go.id