Warna dan Pengaruhnya Terhadap Psikologis Manusia, percayakah kamu bahwa warna pakaian yang kamu pakai hingga suasana ruangan bisa memengaruhi mood? Kenyataanya sejak zaman dahulu lebih tepatnya pada kebudayaan Mesir dan Cina terdapar metode penyembuhan menggunakan komunikasi visual yang disebut colourology (menggunakan warna untuk menyembuhkan). Berikut adalah daftar warna beserta efeknya secara psikologis:

Warna dan Pengaruhnya Terhadap Psikologis

Merah

Warna merah yang mencuri perhatian ini memberi mood bersemangat dan bergairah. Adapun efek negatif yang di berikan adalah perasaan marah, agresi, dan bernafsu.

Orange

Warna ini juga memberi pengaruh mood bersemangat meskipun tidak seintens warna merah. Selain itu, warna ini juga bisa memberi pengaruh bahagia dan ceria. Adapun efek negatifnya adalah kurang memberi ketenangan dan membuatmu terjaga. Maka dari itu warna ini tidak cocok untuk dijadikan warna kamar tidur.

Baca Juga :  Puasa Bisa Mengurangi Penyakit Asam Lambung, Menurut Dokter Spesialis Penyakit Dalam

Kuning

Warna kuning bisa memberimu mood yang bagus karena warna ini memberimu perasaan bahagia, optimis, dan meningkatkan kewaspadaan. Sama seperti warna orange warna ini kurang cocok untuk kamar tidur. Selain itu, terlalu banyak warna kuning bisa memberimu kecemasan.

Biru

Biru adalah warna yang menenangkan juga memberimu perasaan rileks tapi tetap fokus. Adapun efek negatif dari warna ini adalah menimbulkan mood acuh, kaku, sombong, dan keras kepala.

Cokelat

Warna cokelat yang identik dengan kayu dan natural alam ini memberi pengaruh mood yang penuh dukungan, dapat dipercaya, dapat diandalkan, dan kuat. Adapun efek buruknya adalah kemalasan, kolot, dan merasa kesepian.

Hijau

Warna hijau yang identik dengan warna dedaunan ini memberi kesan yang tenang, meredakan stres dan gembira. Adapun kekurangannya adalah memberi kesan membosankan dan juga santai.

Baca Juga :  Manfaat Susu Almond untuk Kesehatan Tubuh, Mengurangi Risiko Penyakit Jantung

Hitam

Hitam memberi kesan mewah, berani, serius, dan canggih. Karena intensi warna hitam yang terlalu kuat warna ini baiknya digunakan sebagai ornamen atau pemberi sentuhan saja di dalam ruangan.

Putih

Warna putih memberi kesan sederhana, lapang, luas, dan bersih. Efek negatifnya adalah timbulnya perasaan kosong dan hampa.

Warna dan Pengaruhnya Terhadap Psikologis Manusia

Referensi: alodokter.com, fabfit.co.id, binus.ac.id

Foto Ilustrasi:  Lucas Benjamin on Unsplash