Tips Menyimpan dan Memilih Telur yang Baik. Telur yang baik menjamin nutrisi yang terjaga di dalamnya. Berikut cara memilih telur yang baik untuk dikonsumsi sehari-hari.

Seperti diketahui, telur merupakan sumber protein paling mudah didapat. Harganya juga masih relatif terjangkau.

Tips Menyimpan dan Memilih Telur yang Baik

Tips Menyimpan Telur dengan Benar

Telur yang Anda beli untuk dikonsumsi sebaiknya disimpan dengan baik dan benar supaya kualitasnya tetap terjaga. Berikut tipsnya.

  1. Simpan di suhu dingin antara 4 derajat Celcius. Kulkas merupakan tempat penyimpanan yang cocok untuk telur.
  2. Sebelum dimasukkan ke dalam kulkas, bersihkan telur terlebih dulu menggunakan kain lembut tanpa air supaya mikroorganisme di cangkangnya tidak mencemari makanan lain.
  3. Jangan mencuci telur dengan air karena lapisan ‘bloom’ paling luar akan terkikis, menyebabkan bakteri telur keluar.
  4. Meski ditaruh di dalam kulkas, waktu ideal menyimpan telur tidak lebih dari dua minggu dan sebaiknya segera dikonsumsi.
  5. Jika tidak ada kulkas, Anda bisa simpan telur dalam suhu ruangan menggunakan karton khusus telur.
Baca Juga :  Daftar Beasiswa Short Course Australia Awards 2024 Dapatkan Plus Tunjangan-Visa

Cara Memilih Telur yang Baik

Namun, sayangnya tak semua telur di pasaran hadir dalam kualitas prima. Beberapa bahkan dijual dalam kondisi tidak segar.

Anda perlu mengetahui ciri-ciri telur yang segar dan layak dikonsumsi. Berikut mengutip The Real Food Dietitians.

1. Warna

Warna pada setiap telur umumnya berbeda-beda. Ada yang putih, putih sedikit kekuningan, pucat berbintik hitam, cokelat muda, atau cokelat pekat.

Kualitas telur yang baik akan berwarna pekat, terlihat cerah, tidak berbintik, dan kulit luarnya mulus.

Ciri tersebut menandakan usia telur yang masih baru menetas dan segar. Sementara pada telur yang terlalu lama umumnya akan muncul bintik-bintik hitam.

2. Ukuran

Salah satu indikator untuk menentukan baik atau tidaknya telur yaitu dari ukuran. Misalnya kecil, lonjong, normal, bulat atau ekstra besar.

Baca Juga :  KODE REDEEM GENSHIN IMPACT 18 Februari 2024 Terbaru

Telur yang bagus mempunyai ukuran normal sehingga tidak terlalu kecil atau terlalu besar. Umumnya, telur berukuran kecil berasal dari ayam yang masih muda.

3. Berat

Berat pada telur juga menentukan kualitasnya. Anda bisa ambil dua butir telur sama ukuran dan timbang dengan tangan sendiri.

Apabila salah satunya lebih berat, berarti telur tersebut segar, sedangkan yang ringan sudah terlalu lama disimpan.

Opsi lainnya bisa coba guncang perlahan. Telur segar tidak mengeluarkan bunyi dan yang kurang segar akan terdengar suara saat dikocok.

4. Cangkang

Cara memilih telur yang baik juga bisa dilihat dari cangkangnya. Pastikan cangkang bersih tanpa sisa-sisa kotoran.

Anda jangan terkecoh apabila menyentuh cangkang telur yang mengkilap. Pasalnya, itu menandai bahwa telur tersebut sudah disimpan lumayan lama.

Baca Juga :  Kunci Jawaban Game WoW Level 688 Terbaru

Telur segar mempunyai tekstur cangkang sedikit lebih kasar dan terdapat butiran-butiran putih halus pada permukaannya.

5. Aroma

Ciri telur segar selanjutnya bisa dideteksi melalui aroma.

Anda bisa menggunakan cara sederhana berikut. Dekatkan telur ke hidung lalu hirup aromanya. Jika tidak ada bau sama sekali, maka telur masih segar.

Sebaliknya, jika tercium bau busuk yang tipis, maka telur telah mengalami kerusakan atau tidak segar.

Tips Menyimpan dan Memilih Telur yang Baik

Sumber : https://www.cnnindonesia.com/


Live Streaming