Program Kampus Mengajar 2021 Ajak Mahasiswa Mengajar SD Terpencil. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Nadiem Makarim meminta mahasiswa semester 5 ke atas di perguruan tinggi negeri dan swasta untuk ikut mengajar siswa Sekolah Dasar (SD) di daerah 3T (tertinggal, terdepan dan terluar) selama satu semester.

Program Kampus Mengajar 2021 Ajak Mahasiswa Mengajar SD Terpencil

Bagi mahasiswa yang mengikuti kegiatan tersebut melalui program Kampus Mengajar, pemerintah menjanjikan bantuan uang kuliah hingga Rp2,4 juta dan biaya hidup sebesar Rp700 ribu per bulan.



Kata Nadiem, program ini menjadi salah satu bentuk pembelajaran di luar kampus dan program studi yang disediakan kementeriannya bersama Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP).

Dengan kondisi pendidikan yang terkendala pandemi Covid-19, menurut Nadiem, satuan pendidikan di jenjang dasar bakal membutuhkan tenaga mahasiswa. Mengingat, masih banyak daerah terkendala ketika menerapkan pembelajaran jarak jauh.

Baca Juga :  Cara Cek Data Pegawai Non ASN 2024

Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Kemendikbud Nizam menjelaskan, selain mendapat uang kuliah dan biaya hidup, mahasiswa juga bakal memperoleh nilai setara 12 satuan kredit semester (SKS).

Sementara dosen yang menjadi pembimbing program akan diberikan insentif dan sertifikat. Partisipasi mahasiswa pun akan dinilai sebagai indikator kinerja masing-masing perguruan tinggi.

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim mengajak para mahasiswa untuk bergabung dalam program Kampus Mengajar 2021. Melalui program ini, mahasiswa dapat membantu pembelajaran siswa di daerah tertinggal, terdepan dan terluar (3T). Kondisi pandemi Covid-19, menurut Nadiem, memberikan keterbatasan dalam pembelajaran untuk para siswa.

Pendaftaran program dibuka mulai 9-21 Februari 2021 melalui lamanĀ Kampus Mengajar Kemendikbud. Jika dinyatakan lolos, mahasiswa akan mengikuti pembekalan selama 15-21 Maret 2021.

Baca Juga :  Pendataran Beasiswa Jabar Future Leaders Scholarships 2024 D3-S3

Sementara kegiatan mengajar berlangsung selama 22 Maret-25 Juni 2021. Mahasiswa akan mengajar selama 6 jam per hari di SD berakreditasi C di daerah 3T yang masih berlokasi dekat domisili mahasiswa pengajar.

Nadiem menilai para mahasiswa dapat membantu meningkatkan kualitas pembelajaran yang tidak ideal ini. Para mahasiswa, menurut Nadiem, dapat membuat gebrakan dalam meningkatkan kualitas pembelajaran. Pembelajaran dilakukan secara daring dan luring. Sementara transfer SKS pada perguruan tinggi akan dilakukan 5-11 Juli 2021.



Program ini dibuka untuk mahasiswa dari program studi apapun yang lolos seleksi Kemendikbud dan LPDP dengan IPK minimum 3 dan disarankan memiliki pengalaman organisasi. Adapun bantuan uang kuliah dan biaya hidup tidak bisa diberikan jika mahasiswa sudah menerima KIP Kuliah.

Baca Juga :  Cek Bansos BPNT Februari-Maret 2024 Rp 400.000 Melalui Kartu KKS BNI

Sumber Program Kampus Mengajar 2021 Ajak Mahasiswa Mengajar SD Terpencil :

  • https://www.tribunnews.com/nasional/2021/02/09/nadiem-tantang-mahasiswa-bantu-pembelajaran-siswa-di-daerah-3t
  • https://www.cnnindonesia.com/nasional/20201116200836-20-570548/ajak-mahasiswa-mengajar-sd-terpencil-nadiem-tawarkan-imbalan