Cara Alami Menghilangkan Bekas Jerawat. Menghilangkan bekas jerawat bisa dengan menggunakan bahan-bahan alami. Berikut dLuz bagikan cara alami menghilangkan bekas jerawat yang sudah dirangkum dari berbagai sumber.

Cara Alami Menghilangkan Bekas Jerawat

1. Kentang

Kentang mengandung vitamin dan mineral yang mampu untuk menyembuhkan kulit dan menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam. Caranya:

  • Iris kentang tipis-tipis dan tempelkan pada area bekas jerawat.
  • Biarkan selama 10 menit.
  • Cuci wajah dengan air bersih.

Lakukan perawatan ini sebanyak 3 kali dalam seminggu.

2. Mentimun

Kandungan vitamin A, vitamin C, dan magnesium yang ada pada mentimun sangat bermanfaat bagi kulit. Mentimun juga mampu untuk menghidrasi kulit. Berikut ini cara alami menghilangkan bekas jerawat dengan mentimun yang bisa Anda coba. Caranya:

  • Iris tipis-tipis mentimun secukupnya.
  • Taruh di atas kulit bekas jerawat Anda. Biarkan dulu selama 30 menit.
  • Bilas wajah Anda dengan air dingin.

3. Lemon

Pada air perasan lemon terdapat kandungan asam alpha-hidroxy acids (AHA) yang mampu untuk menghilangkan flek hitam bekas jerawat. Juga berfungsi untuk mempercepat penyembuhan dan revitalisasi kulit. Berikut ini cara menghilangkan bekas jerawat dengan cepat menggunakan lemon.

  • Belah buah lemon menjadi 2 bagian, dan peras.
  • Oleskan air perasan lemon pada bekas jerawat. Diamkan sampai kering.
  • Bilas wajah dengan air bersih, lalu gunakan pelembap untuk menjaga kelembapan kulit.

Lakukan perawatan ini setiap 2 atau 3 hari sekali untuk mendapatkan hasil yang optimal.

4. Madu

Madu bisa juga digunakan sebagai cara menghilangkan bekas jerawat dengan cepat. Karena bahan alami pada madu sangat banyak manfaatnya, kandungan antibiotiknya mampu mencegah infeksi penyebab radang pada jerawat. Caranya:

  • Siapkan madu murni.
  • Oleskan pada bekas jerawat. Biarkan hingga madu mengering.
  • Bilas dan bersihkan dengan air hangat.

5. Bawang Putih

Bawang putih selain sebagai salah satu bumbu dapur juga dapat dimanfaatkan sebagai obat untuk menghilangkan bekas jerawat secara alami. Kandungan pada bawang putih, yaitu senyawa thiacremonon sulfur memiliki sifat antibakteri yang mampu menghilangkan bekas jerawat. Caranya:

  • Siapkan bawang putih secukupnya.
  • Masukkan bawang putih ke dalam blender dan haluskan.
  • Oleskan pada bekas jerawat. Biarkan selama 2 menit.
  • Bilas dengan air hangat.

 

Begitulah tips cara alami menghilangkan bekas jerawat. Bahan-bahannya mudah didapat dan bisa Anda lakukan sendiri di rumah. Selamat mencoba, ya!

 

*sumber:

https://www.merdeka.com/gaya/20-cara-menghilangkan-bekas-jerawat-dengan-bahan-alami-kln.html