5 Rekomendasi Lipstik Warna Nude, Cocok Untuk Kulit Sawo Matang. Warna Kulit di Indonesia terkenal dan identiknya dengan warna kulit sawo matang. Kiranya tidak sedikit wanita yang masih kebingungan untuk memilih produk lipstik warna nude sebagai pelengkap mempercantik penampilannya namun tetap terlihat natural. 

Lipstik warna nude merupakan lipstik yang cukup populer di kalangan wanita, karena membuat penampilan tampak menarik dan natural. Lipstik warna nude ini memberi kesan yang sederhana tetapi tetap menawan bagi kamu yang tidak menyukai warna mencolok. 

5 Rekomendasi Lipstik Warna Nude, Cocok Untuk Kulit Sawo Matang

Lipstik warna nude juga cocok dipadukan dengan lipstik warna gelap, sehingga memberikan kesan ombre di bibir. Namun, jangan sampai salah pilih warna lipstick. 

Jika salah warna dapat membuat kamu yang kulitnya sawo matang atau memiliki bibir hitam malah menjadi kusam dan tidak menarik. Berikut ini 5 rekomendasi lipstik warna nude yang cocok untuk kulit sawo matang:

Berikut ini rekomendasi lipstik warna nude yang cocok untuk kulit sawo matang.

1. Wardah Instaperfect Mattesetter Lip Matte Paint

5 Rekomendasi Lipstik Warna Nude, Cocok Untuk Kulit Sawo Matang

Rekomendasi lipstik warna nude yang pertama adalah Wardah Instaperfect Mattesetter Lip Matte Paint. Kamu bisa menggunakan shade Chic, yang berwarna nude kecokelatan. 

Warna ini tahan lama di bibir, memiliki hasil akhir yang matte, formulanya creamy mousse dan tidak transferproof. Lipstik yang nyaman digunakan sehari-hari ini, dijual dengan harga Rp 70ribuan.

2. Make Over Powerstay Transferproof Matte Lip Cream

Pecinta lip cream akan sangat menyukai lipstik warna nude, milik Make Over Powerstay Transferproof Matte Lip Cream. 

Hampir semua shade milik lipstik ini bernuansa nude, seperti shade Lucky, Hype, Popular, M.O dan lain sebagainya. Harga lipstik warna nude ini sekitar Rp128.000 dan sedang promo jadi 97ribuan saja lho.

3. Pixy Lip Cream

Rekomendasi lipstik warna nude yang selanjutnya, yaitu lipstik milik Pixy Lip Cream. Lipstik ini memiliki 12 shade. Untuk warna nude yang banyak diminati adalah Chic Rose, Delicate Pink, Sweet Choco dan Gaudy Orange. 

Lipstik ini sangat mudah diaplikasikan di bibir, tidak membuat bibir kering dan tahan lama. Harga produk ini adalah Rp54.000.

4. Purbasari Lipstick Colour Matte

Purbasari Lipstick Color Matte adalah lipstik stick yang memiliki hasil akhir matte. Shade Topaz milik lipstik Purbasari ini banyak digemari perempuan, karena warnanya natural dan cocok digunakan sehari-hari. Harga produk lipstik ini seharga Rp35.200.

5. L.A Girl Snuggle Matte Flat Velvet Lipstick

Rekomendasi lipstik warna nude yang pertama adalah Snuggle Matte Flat Velvet Lipstick dari L.A Girl. Nah, lipstick ini memiliki shade nude yang super soft yaitu warna pink pucat dengan sedikit tambahan cokelat. 

Jadi, sebenarnya warna ini sangat cocok dipakai untuk semua skin tone, bahkan yang gelap sekalipun. Hasil akhirnya pun nanti bibir kamu akan terlihat natural. Selain itu, lipstick ini sangat pigmented. 

Artinya, bibir kamu akan terlihat oke biarpun baru dua kali pulasan. Harga lipstik ini dibanderol Rp 448 ribuan.

Nah itu dia, rekomendasi lipstik warna nude yang cocok untuk kulit sawo matang ataupun untuk menyamarkan bibir yang hitam. 

Kenalilah produk terlebih dahulu, banyak rekomendasi warna nude namun kembali lagi kalau warna itu sesuai selera dan cobalah dulu sebelum kamu terlanjur membelinya. Selamat mencoba!

5 Rekomendasi Lipstik Warna Nude, Cocok Untuk Kulit Sawo Matang

Sumber:

https://www.popmama.com/

https://www.fimela.com/