SobatPhi, banyak sekali faktor yang menyebabkan Bullying. Ada beberapa Permasalahan Yang Terjadi pada  Bullying.

Berikut ini  Faktor yang menyebabkan Bullying diantaranya adalah:

  1. Anak yang memiliki kontrol diri yang rendah, berpotensi menjadi:



  • Pembully, karena sebelumnya menjadi korban kekerasan dan menganggap dirinya selalu terancam dan biasanya bertindak menyerang sebelum diserang, tidak memiliki perasaan bertanggungjawab terhadap tindakan yang telah dilakukan, serta selalu ingin mengontrol dan mendominasi dan tidak menghargai orang lain. Mereka melakukan bullying sebagai bentuk balas dendam.
  • Korban bully, berkaitan dengan ketidakmampuan atau kekurangan korban dari aspek fisik, psikologi sehingga merasa dikucilkan.
  1. Keluarga permisif terhadap perilaku kekerasan, yang ditunjukkan dengan orangtua yang sering bertengkar dan melakukan tindakan yang agresif, serta tidak mampu memberikan pengasuhan yang baik.
  2. Teman sebaya yang menjadi supporter atau penonton yang secara tidak langsung membantu pembully memperoleh dukungan kuasa, popularitas dan status.
  3. Sekolah, lingkungan sekolah dan kebijakan sekolah mempengaruhi aktifitas, tingkah laku serta interaksi pelajar di sekolah. Rasa aman dan dihargai merupakan dasar pencapaian akademik yang tinggi di sekolah, jika hal ini tidak dipenuhi maka pelajar akan bertindak mengontrol lingkungan dengan melakukan tingkah laku anti social seperti melakukan bully. Manajemen dan pengawasan disiplin sekolah yang lemah juga mengakibatkan munculnya bullying di sekolah.
  4. Media massa sering menampilkan adegan kekerasan yang juga mempengaruhi tingkah laku kekerasan anak dan remaja.
Baca Juga :  KODE REDEEM PUBG 25 Maret 2024 Terbaru

Demikian Faktor Bullying, SobatPhi, Jangan lupa streaming terus di www.phiradio.net. Gaya – Juara.

Sumber :kemenpppa.go.id