UTS PTS Bahasa Indonesia Kelas 7 SMP Kurikulum 2013 Semester I 2021, Berikut Soal dan Jawabannya. Pada kesempatan kali ini akan disajikan latihan soal-soal Bahasa Indonesia berupa pilihan ganda untuk persiapan Ulangan Tengah Semester (UTS) atau Penilaian Tengah Semester (PTS) di Semester I tahun ajaran 2021/2022.

Pada Pembahasan soal latihan ini diharapkan untuk dapat membantu adik-adik dalam menghadapi ujian serta agar adik-adik bisa lebih memahami materi Bahasa Indonesia dengan baik.

UTS PTS Bahasa Indonesia Kelas 7 SMP Kurikulum 2013 Semester I 2021, Berikut Soal dan Jawabannya

Berikut ini merupakan contoh soal UTS atau PTS mata pelajaran Bahasa Indonesia kelas 7 SMP kurikulum 2013 beserta pembahasannya. dikutip dari kanal YouTube Jagat Edukasi antara lain:

1. Berkut ini yang bukan merupakan kategori cerita fantasi ditinjau dari latar cerita adalah…

(a) latar lintas waktu masa lampau

(b) latar lintas waktu masa pra sejarah

(c) latar waktu sezaman

(d) latar lintas waktu masa yang akan datang

Jawaban: (b) latar lintas waktu masa pra sejarah

2. Cerita fantasi yang berisi fantasi pengarang terhadap objek dan semua yang ada dalam cerita tidak terjadi dalam dunia nyata merupakan jenis cerita fantasi…

(a) total

(b) sejaman

(c) irisan

(d) lintas waktu

Jawaban: (a) total

3. Majas yang melekatkan sifat-sifat insani (manusiawi) pada suatu benda mati sehingga seolah-olah memiliki sifat seperti benda hidup adalah pengertian majas…

Baca Juga :  Kunci Jawaban Game WoW Level 694 Terbaru

(a) hiperbola

(b) ironi

(c) personifikasi

(d) litotes

Jawaban: (c) personifikasi

4. Tua muda menikmati embusan segar angin laut. Kalimat tersebut menunjukkan majas…

(a) personifikasi

(b) simile

(c) antitesis

(d) ironi

Jawaban: (c) antitesis

5. Kalimat berikut ini yang menggunakan huruf kapital yang benar adalah…

(a) Tari Angguk adalah tari yang berasal dari kabupaten kulon progo

(b) Tari Angguk adalah tari yang berasal dari Kabupaten kulon progo

(c) Tari Angguk adalah Tari yang berasal dari kabupaten Kulon Progo

(d) Tari Angguk adalah tari yang berasal dari Kabupaten Kulon Progo

Jawaban: (d) Tari Angguk adalah tari yang berasal dari Kabupaten Kulon Progo

Baca kutipan teks deskripsi berikut untuk menjawab soal nomor 6, 7, dan 8

Tari Gambyong

Koreografi tari gambyong sebagian besar berpusat pada penggunaan gerak kaki, tubuh, lengan, dan kepala. Penari tidak hanya lentur tubuhnya, tetapi juga harus terampil. Ada berbagai gerak dalam tari Gambyong.

Gerak srisig adalah gerak dengan sikap berdiri jinjit dilanjutkan dengan langkah-langkah kecil. Nacah miring, yaitu kaki kiri bergerak ke samping, bergantian disusul kakii kanan diletakkan di depan kaki kiri. Kengser adalah gerak kaki ke samping dengan cara bergeser dengan posisi kaki tetap merapat ke lantai. Gerak embat atau entrang adalah gerak dengan posisi lutut yang mmbuka karena mendhak bergerak ke bawah dan ke atas. Selain itu, ada juga gerak berjalan (seakan mlaku) dan gerak di tempat (sekaran mandheg).

Baca Juga :  KODE REDEEM GENSHIN IMPACT 14 Februari 2024 Terbaru

Tari Gambyong adalah tarian untuk meyambung tamu atau mengawali suatu resepsi perkawinan. Tarian ini dinamai sesuai dengan nama penari yang bernama Gambyong. Penari ini hidup pada zaman Sunan Paku Buwana IV di Surakarta. Dia mahir dalam menati dan memiliki suara merdu sehingga menjadi pujaan kaum muda pada jaman itu.

6. Berdasarkan bacaan teks diatas, objek yang dideskripsikan adalah…

(a) koreografi tari Gambyong

(b) gerak srisig

(c) tari Gambyong

(d) gerak Embat

Jawaban: (c) tari Gambyong

7. Di bawah ini yang bukan merupakan tujuan teks deskripsi di atas adalah…

(a) menggambarkan koreografi tari Gambyong yang sebagian besar berpusat pada gerak kaki

(b) menggambarkan koreografi tari Gambyong yang sebagian besar berpusat pada tubuh

(c) menggambarkan koreografi tari Gambyong yang sebagian besar berpusat pada lengan dan kepala

(d) menggambarkan koreografi tari Gambyong yang sebagian besar berpusat pada jari tangan

Jawaban: (d) menggambarkan koreografi tari Gambyong yang sebagian besar berpusat pada jari tangan

8. Pernyataan yang tidak sesuai dengan isi teks deskripsi tersebut adalah…

(a) Kengser adalah dengan sikap jinjit dilanjutkan dengan langkah-langkah kecil

Baca Juga :  Kode Redeem Clash of Clans (COC) 22 Februari 2024 Terbaru Valid

(b) nacah miring yaitu kaki kiri bergerak ke samping, bergantian disusul kaki karena diletakkan di depan kaki kiri

(c) tari Gambyong adalah tarian untuk mengawali suatu resepsi perkawinan

(d) tari Gambyong adalah tarian untuk menyambut tamu

Jawaban: (a) Kengser adalah dengan sikap jinjit dilanjutkan dengan langkah-langkah kecil

9. Berikut ini yang tidak termasuk ciri umum teks cerita fantasi adalah…

(a) ada keajaiban atau kemisteriusan

(b) menggunakan latar

(c) bersifat nyata

(d) ide cerita

Jawaban: (c) bersifat nyata

(a) penggambaran tidak harus detail

(b) penggambaran berdasarkan angan-angan fiktif

(c) penggambaran dilakukan dengan teknik ilmiah

(d) penggambaran dilakukan dengan melibatkan pancaindera

Jawaban: (d) penggambaran dilakukan dengan melibatkan pancaindera

Itulah beberapa contoh soal dan pembahasan soal pilihan ganda UTS PTS Kelas 7 SMP Mata Pelajaran Bahasa Indonesia. Semoga bermanfaat.

UTS PTS Bahasa Indonesia Kelas 7 SMP Kurikulum 2013 Semester I 2021, Berikut Soal dan Jawabannya

Sumber : https://rakyat.com/


Live Streaming