Tips Trik Cara Membeli Pelatihan Kartu Prakerja Gelombang 22 Supaya Dapat Cashback Pulsa Rp50 Ribu. Pada 1 November lalu, Situs resmi Prakerja memberikan pengumuman mengenai peserta yang berhasil menjadi penerima program Kartu Prakerja untuk gelombang 22.

Hal ini dikarenakan agar peserta penerima Kartu Prakerja segera membeli pelatihan pertama melalui saldo pelatihan tersebut. Jangan sampai melewatkan informasi tentang trik cara membeli pelatihan pertama Kartu Prakerja untuk gelombang 22 supaya dapat cashback pulsa Rp50 ribu.

Tips Trik Cara Membeli Pelatihan Kartu Prakerja Gelombang 22 Supaya Dapat Cashback Pulsa Rp50 Ribu

Selain itu, pengumuman juga berisikan agar para penerima segera memeriksa nomor Kartu Prakerja masing-masing dan memastikan saldo pelatihan sudah masuk. Peserta yang berhasil lolos program Kartu Prakerja gelombang 22 ada baiknya untuk segera membeli pelatihan pertama.

Diketahui bahwa saldo yang diberikan kepada masing-masing peserta untuk membeli pelatihan adalah sebesar Rp1 juta. Setiap peserta diwajibkan untuk membeli pelatihan pertama dalam kurun waktu 30 hari sejak diumumkannya kelolosan Kartu Prakerja.

Setelah membeli pelatihan pertama, setiap peserta diwajibkan untuk mengikuti pelatihan yang mereka beli tersebut dan menyelesaikan hingga tuntas.

Apabila sudah menyelesaikan pelatihan, peserta juga wajib memberikan ulasan pada pelatihan tersebut agar insentif bisa dicairkan.

Baca Juga :  Info Jadwal Libur Sekolah Lebaran 2024 di 38 Provinsi

Total insentif yang diberikan kepada penerima Kartu Prakerja adalah Rp2,4 juta yang diangsur selama 4 bulan.

Jadi setiap bulannya, peserta mendapatkan insentif sebesar Rp600 ribu dikarenakan telah menuntaskan pelatihan pertama mereka.

Pelatihan dapat dibeli pada mitra-mitra yang berafiliasi dengan Kartu Prakerja.

Ada 7 mitra yang dapat memberikan pelatihan kepada peserta penerima Kartu Prakerja yakni Bukalapak, Tokopedia, Kemnaker, MauBelajarApa, PijarMahir, Kariermu, dan Pintaria.

Ketujuh mitra tersebut menyediakan berbagai macam pelatihan yang bisa diikuti oleh penerima Kartu Prakerja sesuai dengan minat yang mereka inginkan dan butuhkan.

Peserta juga dapat membeli pelatihan dari ketujuh mitra tersebut dengan menyesuaikan harga dan nominal berdasarkan jumlah saldo pelatihan yang diberikan.

Lalu ada beberapa mitra yang ternyata memberikan pelatihan dan juga memberikan cashback pulsa.

Salah satunya melalui mitra Tokopedia atau Bukalapak, penerima Kartu Prakerja dapat membeli pelatihan sekaligus mendapatkan cashback pulsa.

Cashback pulsa bisa didapatkan dengan membeli pelatihan di Skill Academy yang juga berafiliasi dengan Tokopedia dan Bukalapak.

Jumlah nominal cashback pulsa yang didapatkan dengan membeli pelatihan di Skill Academy yakni hingga Rp50.000.

Berikut ini adalah cara-cara agar dapat membeli pelatihan pertama sekaligus mendapatkan cashback pulsa bagi penerima Kartu Prakerja Gelombang 22.

  1. Download aplikasi Skill Academy di Play Store atau App Store, atau buka website skillacademy.com
  2. Setelah masuk ke aplikasi atau website, daftar akun terlebih dahulu di Skill Academy.
  3. Silahkan isi nama, email, dan nomor HP yang sama dengan yang digunakan pada akun Kartu Prakerja untuk memudahkan dalam mencetak sertifikat.
  4. Setelah klik “Daftar”, silahkan pilih pelatihan yang tersedia di Skill Academy dengan menyesuaikan nominal saldo pelatihan.
  5. Untuk pembelian pelatihan pertama, disarankan untuk membeli pelatihan dengan harga Rp1 juta agar saldo pelatihan tidak tersisa dan hangus ketika tidak digunakan.
  6. Setelah memilih pelatihan yang akan diikuti, pilih Metode Pembayaran dengan klik “Kartu Prakerja”.
  7. Kemudian pilih salah satu antara Tokopedia atau Bukalapak.
  8. Peserta disarankan sudah mendaftarkan diri atau memiliki akun pada Tokopedia atau Bukalapak untuk memudahkan pembayaran.
  9. Apabila belum memiliki akun pada keduanya, silahkan daftar terlebih dahulu pada salah satu mitra Tokopedia atau Bukalapak tersebut.
  10. Daftarkan akun dengan mengisi nama, email, dan nomor HP yang sesuai dengan akun yang didaftarkan pada Kartu Prakerja.
  11. Pelatihan yang dipilih pada Skill Academy sebelumnya akan muncul pada aplikasi Tokopedia atau Bukalapak.
  12. Klik “Beli” untuk memproses pembelian pelatihan yang sudah dipilih tersebut.
  13. Pilih metode pembayaran dengan menggunakan “Kartu Prakerja” dan klik “Lanjutkan”.
  14. Masukkan nomor Kartu Prakerja dengan cara menyalin nomor dari dashboard akun Kartu Prakerja.
  15. Klik “Bayar” dan masukkan kode OTP yang dikirimkan melalui sms dan klik “Verifikasi”.
  16. Pembayaran pelatihan telah selesai, silahkan cek bagian “Tranksaksi” untuk melihat detil tranksaksi pelatihan dan kode voucher pelatihan.
  17. Silahkan salin kode voucher tersebut dan kembali ke aplikasi atau website Skill Academy.
  18. Di bagian beranda, klik “Tukarkan Kode Voucher”.
  19. Masukkan kode voucher pelatihan yang sudah dibeli sebelumnya, klik kotak dialog yang bertuliskan “Saya punya kode promo tambahan” agar bisa mendapatkan cashback pulsa.
  20. Masukkan kode promo “FAIZATINNADYKTF” untuk dapat cashback pulsa Rp 50.000
  21. Klik “Gunakan Voucher” untuk mendapatkan pelatihan yang sudah dibeli sebelumnya.
  22. Pulsa yang didapatkan setelah memasukkan kode promo tambahan akan diproses selama 1 hingga 7 hari kerja.
Baca Juga :  Cek Bansos BPNT Februari-Maret 2024 Rp 400.000 Melalui Kartu KKS BNI

Tips Trik Cara Membeli Pelatihan Kartu Prakerja Gelombang 22 Supaya Dapat Cashback Pulsa Rp50 Ribu

Demikianlah trik cara membeli pelatihan pertama Kartu Prakerja untuk gelombang 22 supaya dapat cashback pulsa Rp50 ribu. Jangan lupa gunakan kode promo tambahan agar dapat cashback pulsa hingga Rp50 ribu.