Tips Panduan Memilih Jurusan Kuliah. Salah satu trik sederhana agar sukses adalah memilih jurusan kuliah paling gampang pelajarannya. Benarkah begitu? Tidak mempersulit disini bukan berarti “kuliah asal-asalan”, tetapi membuat proses menjadi sederhana. Semua scientist paling masyhur di dunia, misalnya Tesla atau Einstein selalu jalan yang paling mudah dalam pemecahan masalah. Ini juga berlaku buat kamu yang mau sukses.

Tips Panduan Memilih Jurusan Kuliah

Memilih jurusan kuliah paling gampang pelajarannya bukan hal mudah. Sobat Phi harus paham betul mengenai jenis disiplin ilmu, prospek di masa depan, dan karakter diri. Berikut ciri dan jurusan yang mudah dipelajari dan bisa bikin kamu lulus cepat.



  1. Bidang Studi Luas

Salah satu ciri yang paling mencolok dari jurusan kuliah yang gampang adalah bidang studinya luas. Dalam disiplin ilmu jenis ini kamu bakal punya lebih banyak kesempatan belajar dari berbagai sumber.

Baca Juga :  Kunci Jawaban Soal UTBK-SNBT 2024 Download PDF Latihan Soal UTBK-SNBT 2024

Sedangkan, salah satu faktor yang bisa bikin kamu susah belajar di kampus adalah kurangnya infrastruktur dan sumber informasi. Studi biologi molekuler misalnya, kamu bakal butuh laboratorium kelas dunia. Fasilitas ini tidak dimiliki semua kampus.

Asyiknya kuliah di jurusan dengan studi luas itu, kamu juga bisa fokus belajar pada studi sesuai trend. Bahkan studi tentang social media sangat diminati di kampus-kampus di seluruh dunia. Tahu nggak sih? studi sosmed itu sub-bidangnya disiplin ekonomi, atau masuk dalam teori ekonomi perilaku.

  1. Mengarah ke Bidang Praktis

Persoalannya susah belajar itu bukan pada jenis disiplin ilmunya. Sekarang mana yang lebih susah, matematika atau bahasa? Jawabannya pasti beragam. Setiap studi itu punya konsep dan dasar logika yang wajib dimengerti, dan mampu kamu terapkan.

Kalau belajarnya fokus pada satu-dua hal, nggak bakal ada hal yang nggak bisa kamu kuasai. Studi seni rupa misalnya, kamu bakal belajar soal konsep seni, sosial, psikologi, hingga teknologi. Kamu bisa jadi apapun setelah belajar seni, bisa jadi animator, desainer grafis, hingga di industri periklanan.

Baca Juga :  Link Download Contoh Proposal Buka Puasa Bersama Terbaru 2024 PDF

Dan, sekarang sarjana ilmu komputer sedang diburu oleh perusahaan di berbagai industri. Soalnya, saat belajar IT, kamu juga pasti harus paham konsep sistem komputasi digital dan user experience-nya. Kesempatan buat jadi web designer atau apps designer juga terbuka sangat besar.

  1. Cocok dengan Karaktermu

Sekarang coba cari tahu, kamu tuh introvert, extrovert, atau ambivert? Kesuksesan belajar sering kali tergantung pada karakter mahasiswanya, lho. Studi psikologi klinis misalnya, dalam bidang ini kamu diwajibkan punya skill komunikasi yang sangat baik.

Pada saat melakukan sesi konsultasi dengan pasien atau klien, hal pertama yang harus kamu lakukan adalah membuka hati pasien dan membiarkan mereka mengungkapkan semua perasaannya secara alami.

Baca Juga :  Kode Redeem Game Modern Warships 25 Maret 2024 Valid Terbaru, Simak Tips Cara Main




Sebelum membuka hati pasien, kamu wajib membuka hati terlebih dahulu agar bisa memulai pembicaraan dan mendapatkan kepercayaan. Tentu bidang ini akan sangat sulit untuk kamu yang punya karakter tertutup, dan tentu butuh effort lebih untuk bisa sukses.

Tiga panduan di atas hanyalah indikator umum ya, Sobat Phi. Akan lebih baik lagi jika semua keputusan yang akan kamu buat sebaiknya memiliki dasar pertimbangan yang matang.