Tips Kartu Prakerja Gagal Sambungkan E-wallet. Agar bisa mendapatkan insentif Kartu Prakerja, peserta harus menghubungkan nomor rekening bank atau e-wallet di akun situs www.prakerja.go.id.

Bagi kamu yang lolos Kartu Prakerja, kamu akan mendapatkan insentif pada masa terakhir pelatihan. Asal tahu saja, insentif Kartu Prakerja akan diberikan kepada mereka yang sudah menyelesaikan pelatihan pertamanya.

Tips Kartu Prakerja Gagal Sambungkan E-wallet

Diketahui, pendaftaran program Kartu Prakerja Gelombang 22 telah dibuka sejak Senin (25/10/2021) lalu.

Hal tersebut disampaikan melalui akun Instagram resmi @prakerja.go.id.

“Gelombang 22 Kartu Prakerja telah dibuka!”

“Kunjungi situs resmi kami di www.prakerja.go.id untuk membuat akun dan mengikuti seleksi Kartu Prakerja,” tulis keterangan dalam akun Instagram @prakerja.go.id.

Setelah dibuka selama dua hari, pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 22 akan ditutup hari ini, Rabu (27/10/2021) pukul 23.59 WIB.

Baca Juga :  Info Jadwal Libur Sekolah Lebaran 2024 di 38 Provinsi

Hal ini disampaikan langsung oleh Head of Communications Manajemen Program (PMO) Kartu Prakerja, Louisa Tuhatu.

“Gelombang 22 ini akan kami tutup hari Rabu tanggal 27 Oktober 2021, pada pukul 23.59 WIB,” ujarnya kepada media, Selasa (26/10/2021).

Selain itu, Louisa mengatakan, gelombang 22 ini adalah gelombang pemulihan di semester 2 tahun 2021 dengan memanfaatkan kepesertaan yang dicabut dari gelombang 18 hingga gelombang 21.

Cara sambung rekening/e-wallet:

  • Login ke akun kamu di www.prakerja.go.id
  • Masuk ke dashboard akun kamu. Pada bagian Rekening, klik Sambungkan Rekening
  • Pilih bank atau e-wallet pilihanmu, lalu klik Sambungkan
  • Jika kamu memilih nomor rekening bank, masukkan data rekening kamu. Pastikan kamu memasukkan data yang benar.
  • Jika kamu memilih e-wallet, pastikan nomor HP yang teregistrasi di akun Kartu Prakerja merupakan nomor telepon e-wallet kamu yang telah KYC atau e-wallet yang sudah di-upgrade atau premium.
  • Jika nomor HP sudah benar, klik Aktifkan atau Konfirmasi
  • Masukkan nomor OTP yang telah dikirimkan via SMS ke nomor HP kamu
  • Jika kamu telah salah memasukkan OTP lebih dari 4 (empat) kali, maka kamu harus menunggu dan mencoba kembali setelah 1 (satu) jam untuk mengirimkan ulang OTP yang benar.
  • Selamat, kamu berhasil menyambungkan rekening/e-wallet kamu!
Baca Juga :  Patokan Normal Kadar Gula Darah Pria Usia 50 Tahun

Bagaimana jika peserta gagal menyambungkan e-wallet akun Prakerja?

Melansir akun Instagram @prakerja.go.id, berikut beberapa langkah yang bisa dilakukan jika peserta gagal menyambungkan e-wallet akun Prakerja:

Pertama, pastikan kamu sudah memasukkan nomor rekening atau nomor HP dengan benar dan OTP yang sesuai. Kamu bisa daftarkan nomor rekening bank BNI atau nomor HP e-wallet OVO, LinkAja, Gopay, dan DANA.

Kedua, pastikan kamu memakai Nomor Induk Kependudukan (NIK) milik sendiri yang terdaftar di akun Kartu Prakerja. Kamu dilarang memakai NIK orang lain.

Ketiga, pastikan kamu sudah meng-upgrade akun e-wallet di aplikasi e-wallet yang ingin kamu sambungkan.

Tips Kartu Prakerja Gagal Sambungkan E-wallet

Jika kamu masih mengalami kendala pada saat menyambungkan rekening bank atau e-wallet, silakan hubungi call center Mitra Pembayaran:

Baca Juga :  Download Aplikasi Fitness Erakulis Bikinan Pesepakbola Cristiano Ronaldo Terdapat Fitur Kesehatan Mental

– BNI: 1500046
– Gopay: customerservice@gojek.com
– LinkAja: 150911
– OVO: 1500696
– DANA: 1500445

Sumber : kontan.co.id