Tips Cara Aman dan Nyaman di Twitter. Twitter tetap menjadi salah satu media sosial yang populer dengan begitu banyak pesaing.

Persaingan media sosial saat ini tidak terlepas dari konten dan kecepatan penyebaran informasi yang semakin real-time sama seperti di dunia nyata. Beruntung Twitter sudah mengantisipasi semua itu dengan menyediakan sejumlah fitur yang siap digunakan, jadi Anda bisa lebih nyaman dan aman di media sosial ini.

Tips Cara Aman dan Nyaman di Twitter

Hal ini tidak terlepas dari kemampuan Twitter untuk bisa menjadi sumber informasi dari topik atau isu hangat yang sedang terjadi di dunia nyata. Meskipun begitu sebagai sebuah media sosial tentu saja ada beberapa ancaman, mulai dari peretasan akun, privasi data, hingga konten yang tidak pantas.

1. Lindungi akun Twitter
Kasus peretasan akun media sosial kerap terjadi makanya Twitter menyediakan fitur otentikasi dua faktor (2FA) yang bisa diaktifkan untuk perlindungan tambahan alias berlapis. Fitur sangat dianjurkan untuk digunakan karena bisa membantu membuat akun Anda lebih aman.

Baca Juga :  Kode Redeem Game Modern Warships 25 Maret 2024 Valid Terbaru, Simak Tips Cara Main

2. Hindari akun tidak dikenal yang usil memberikan komentar
Twitter sebagai media sosial juga menjadi tempat berekspresi. Apabila Anda tidak nyaman kerap menerima komentar termasuk yang bersifat offensive atas cuitan Anda maka tersedia fitur untuk melindungi tweet Anda.

Anda bisa membuat cuitan atau tweet yang dibuat hanya bisa dibaca atau dilihat oleh follower Anda. Jadi kini Anda bisa lebih nyaman tanpa menerima komentar dari akun Twitter yang tidak dikenal.

3. Batasi follower di Twitter termasuk dari akun tidak jelas
Apabila Anda termasuk yang tidak nyaman saat akun Twitter diikuti (follow) akun yang tidak jelas maka tersedia fitur untuk Anda menghapus akun tersebut dari daftar Follower tanpa harus memblokirnya.

Baca Juga :  Kode Kupon The Spike Volleyball Story 25 Maret 2024 Terbaru

Tips Cara Aman dan Nyaman di Twitter

4. Batasi cuitan akun Twitter yang berisik atau tweet offensive
Tidak jarang ada akun Twitter yang kita ikuti (follow) namun unggahan mereka terlalu sering bahkan mengganggu, mungkin hal ini disebabkan unggahan mereka offensive sehingga tidak membuat Anda nyaman.

Di sisi lain Anda tetap ingin berteman atau mengikuti akun tersebut. Twitter sudah menyediakan fitur untuk membisukan alias mute akun Twitter yang Anda ikut. Tidak cuma itu Anda juga bisa membisukan cuitan berdasarkan kata, frasa dan emoji atau tagar tertentu yang diinginkan.

5. Batasi Direct Message yang tidak dikenal
Apakah Anda kerap menerima pesan atau Direct Message (DM) dari akun Twitter yang tidak dikenal atau mungkin mengirimkan pesan mengganggu? Twitter menyediakan fitur untuk secara otomatis menyaring pesan atau DM yang bisa diterima bahkan terhindari dari spam.

Baca Juga :  Update Link Mirror Pengumuman Hasil SNBP 2024 dan Cara Cek Hasilnya

Tips Cara Aman dan Nyaman di Twitter

Terakhir, selalu ingat untuk tidak membagikan informasi yang bersifat pribadi meskipun Anda ingin membagikan momen sehari-hari di media sosial. Jangan selipkan informasi yang bisa menjadi rujukan data pribadi Anda.

Sumber : medcom.id