Siswa Berprestasi, Ardian Hafidz Annafi, Siswa Boyolali Diterima 7 Kampus Dunia, Ardian Hafidz Annafi Remaja 18 tahun asal Boyolali, salah seorang siswa SMA Pradita Dirgantara, Boyolali, Jawa Tengah berhasil lolos di tujuh perguruan tinggi luar negeri.

Walaupun namanya tidak begitu populer di kalangan guru maupun siswa di sekolahnya. Namun, siapa sangka, siswa asal Boyolali, Jawa Tengah ini berhasil lolos di tujuh perguruan tinggi luar negeri jajaran kampus top dunia.

Siswa Berprestasi, Ardian Hafidz Annafi, Siswa Boyolali Diterima 7 Kampus Dunia

Ardian Hafidz Annafi salah satu siswa dari SMA Pradita Dirgantara yang merupakan sekolah asrama (boarding school) yang berada di bawah Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Udara (AU). Sekolah ini menerapkan jadwal yang ketat layaknya militer.

Baca Juga :  Soal Latihan Tes OJK dan Kunci Jawaban Lengkap 2024

Dia berhasil lolos di tujuh perguruan tinggi luar negeri jajaran kampus top dunia. ketujuh kampus tersebut tersebar di Kanada, Selandia Baru, dan Australia. Masing-masing menempati peringkat top 100 dan top 200 dunia versi QS World University Rankings (WUR). Kampus-kampus tersebut yakni:

  1. University of Toronto (peringkat 26 dunia),
  2. University of British Columbia (peringkat 46 dunia),
  3. The University of Western Australia (peringkat 93 dunia),
  4. Wageningen University (peringkat 123 dunia),
  5. University of Otago peringkat 194 dunia
  6. Curtin University peringkat 194 dunia
  7. Victoria University of Wellington (peringkat 236 dunia).

Siswa yang akrab disapa Ardian ini mengakui, sejak duduk di bangku sekolah menengah pertama (SMP) ia tidak terlalu aktif dalam organisasi maupun kegiatan lomba. Bahkan, ia menyebut tidak ada kegiatan istimewa yang ia lakukan.

Baca Juga :  Nilai Minimal Masuk Kuliah di PKN STAN 2024 Wajib Ikut UTBK

Meskipun terdengar seperti siswa pada umumnya, namun ada satu hal yang tak pernah dilewatkan dalam kesehariannya, yakni membaca buku. Sejak SMP ia suka mengunjungi perpustakaan daerah sekadar untuk membaca kisah traveler yang sudah melanglang buana.

Ardian memang mempunyai impian untuk pergi ke luar negeri. Hingga tiba masa pendaftaran ke SMA, dia memutuskan untuk masuk ke SMA Pradita Dirgantara, meskipun harus mengikuti seleksi yang ketat. Di sekolah inilah ia memulai untuk mewujudkan impiannya.

Ardian Hafidz Annafi telah menjatuhkan pilihan untuk melanjutkan studi ke University Of British Columbia atau UBC.  Studi Ardian di Bachelor of Science di University of British Columbia akan dibiayai penuh oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).

Baca Juga :  Manfaat Susu Almond untuk Kesehatan Tubuh, Mengurangi Risiko Penyakit Jantung

Ayah Ardian adalah seorang tukang bangunan, sedangkan ibunya membuka jasa laundry di rumahnya. Keduanya mendukung penuh setiap langkah yang dipilih olehnya. Dukungan dari orang tua itulah yang membuat Ardian mantap untuk meraih impiannya kuliah di luar negeri.

Siswa Berprestasi, Ardian Hafidz Annafi, Siswa Boyolali Diterima 7 Kampus Dunia

Referensi:

  • https://www.detik.com
  • https://www.inews.id
  • https://indopolitika.com