Resep Roti Jhon Menu Sarapan Sehat,  sarapan membantu meningkatkan daya konsentrasi dalam bekerja dan belajar.

Sarapan juga sangat bermanfaat untuk otak. Ketika kamu sarapan, otak akan mendapatkan nutrisi. Sehingga, kamu bisa berfikir dengan baik dan semua pekerjaan dapat terselesaikan dengan baik.

Resep Roti Jhon Menu Sarapan Sehat

Sarapan tak harus dengan nasi, ada beberapa jenis menu sarapan lainnya yang bisa kamu coba. Selain mudah dibuat, menu sarapan itu juga memberikan gizi yang cukup untuk tubuhmu. Seperti  Resep Roti Jhon berikut ini.

Resep Roti Jhon

Bahan-bahan

Bahan Utama Dan Isian

  • 2 buah roti john siap pakai ukuran 20 cm atau roti hotdog panjang
  • 4 lembar daun selada diiris tipis
  • Margarin secukupnya untuk olesan roti
  • Bahan Telur Dadar Untuk 2 Porsi
  • 2 batang daun bawang dicincang halus
  • 1/4 sendok teh lada bubuk
  • Sedikit minyak untuk menggoreng
  • Bahan Tumis Daging Ayam Cincang
  • 200 gram daging ayam cincang
  • 1/2 buah bawang bombay cincang halus
  • 3 siung bawang putih dicincang halus
  • 2 sendok makan saus teriyaki (opsional)
  • 1/2 sendok teh lada bubuk
  • 1/4 sendok teh penyedap rasa
  • 3 sendok makan margarin untuk menumis

Cara Memasak Roti John

  • Buat bahan ayam cincangnya terlebih dahulu.
  • Panaskan margarin dalam wajan sampai meleleh untuk menumis. tumis bawang putih dan bawang bombay cincang sampai layu dan berbau harum.
  • Masukkan daging ayam cincang dan tumis sebentar hingga daging berubah warna.
  • Tambahkan saus teriyaki dan bumbui dengan lada bubuk, penyedap rasa, dan garam secukupnya.
  • Masak daging ayam cincang sampai matang dan bumbu meresap. jangan lupa koreksi rasanya.
  • Jika sudah matang, tuang ke dalam piring saji dan sisihkan.
  • Selanjutnya goreng telur dadar.
  • Siapkan mangkuk dan masukkan telur ayam, daun bawang cincang, lada bubuk, dan garam. kocok telur menggunakan garpu atau whisk sampai tercampur rata.
  • Panaskan sedikit minyak ke dalam teflon lalu goreng telur dadar dengan api kecil.
  • Setelah setengah matang, masukkan roti john atau roti hotdog panjang yang sudah dibelah dua dan sudah diolesi margarin ke atas telur dadar.
  • Tekan roti agar telur dadar menempel dan masak sebentar hingga telur matang.
  • Setelah telur matang, balik roti sehingga telur dadarnya ada di bagian tengah untuk isian dan panggang sebentar baru angkat dan pindahkan pada wadah lain.
  • Oleskan mayonaise di atas telur lalu tata tambahkan potongan daun selada dan daging ayam cincang secara merata.
  • Beri atasnya dengan keju parut secukupnya lalu beri mayonnaise, saus tomat, dan saus sambal sesuai selera.
  • Tutup dengan bagian roti yang satunya. potong-potong roti sesuai selera.
  • Roti john siap disajikan selagi hangat.

Resep Roti Jhon Menu Sarapan Sehat

  • https://www.sandwichtribunal.com
  • https://resepedia.id