Rekomendasi Tanaman Hias di Dapur Mudah Dirawat, Tanaman hias indoor saat ini semakin banyak disukai oleh banyak orang. Tidak hanya di teras, tanaman pun hias bisa diletakkan di berbagai ruangan, dan juga di dapur.

Tanaman hias memang dapat menyejukkan ruangan, kehadiran tanaman hias bukan hanya sekedar elemen dekorasi, tetapi juga bermanfaat mengontrol tingkat kelembapan di dalam rumah.

Rekomendasi Tanaman Hias di Dapur Mudah Dirawat

Selain membuat tampilan ruangan menjadi cantik, tanaman ini juga bisa menyaring zat-zat oksida berbahaya, seperti karbondioksida, formalin, dan benzena. Tempatkanlah Lidah Mertua di rak display dekat TV, dalam kamar mandi, atau ruang tidur agar udara di dalam rumah lebih segar dan bersih.

Berikut jenis tanaman hias yang cocok ditempatkan di dapur.

  • Sirih Gading
    Tanaman sirih gading (Epipremnum aureum) memang terkenal tangguh dalam kondisi apapun. Jenis tanaman ini pun tak perlu perawatan yang merepotkan. Kamu bisa meletakkan tanaman ini dalam pot gantung bening, dan biarkan daun sirih gading menjuntai.
  • Rosemary
    Tanaman ini cocok diletakkan di dapur, karena indah dan harum. Tanaman ini pun dapat digunakan sebagai bumbu masakan dan bunganya juga enak. Atau anda juga dapat menanam timi atau oregano.
  • Philodendron
    Tanaman kekinian yang satu ini memang cocok ditempatkan di dalam ruangan. Karena, tanaman yang berbentuk daun lebar ini menyukai cahaya yang teduh dan tahan terhadap udara yang panas dan kering.
  • Spider Plant
    Tanaman ini dikenal memiliki fungsi sebagai penyerap racun dalam ruangan. Spider plant dapat tumbuh dengan cepat, sehingga akan sangat cantik bila digantungkan di dalam pot.
  • Lidah Mertua (Sansevieria trifasciata)
    Tanaman yang dikenal dengan nama ‘Lidah Mertua’ ini memiliki bentuk yang unik, dengan daun keras dan runcing. Lidah Mertua memang menjadi salah satu andalan untuk jenis tanaman indoor, karena bisa menyerap racun seperti karbondioksida, formaldehyde dan benzene dalam polutan.
  • Tanaman Karet kebo (Ficus elastica)
    Tanaman ini cocok diletakkan di sudut dapur, Ficus elastica juga bisa membersihkan udara kotor di dalam ruangan.
  • Sukulen
    Sukulen adalah tanaman yang menyimpan air dalam berbagai struktur seperti daun/batangnya, sehingga membuat tanaman ini tahan kering dan minim perawatan. Namun, tanaman ini harus terkena paparan sinar matahari langsung, baik secara penuh maupun parsial.

Baik ditanam di dalam pot atau langsung di tanah, tanaman hias outdoor harus dirawat agar tetap tumbuh sehat dan cantik. Sediakan waktu khusus untuk menyiram tanaman, memberi pupuk, serta memangkas daun-daunnya agar tetap rapih. Pastikan tanaman hias mendapatkan air dan sinar matahari yang cukup sesuai dengan jenisnya

Rekomendasi Tanaman Hias di Dapur Mudah Dirawat

Referensi:

  • https://kompas.com
  • https://www.rumah.com
  • https://idea.grid.id