Rekomendasi 3 Kuliner Malam di Jogja, Cocok untuk Makan Malam hingga Sahur. Yogyakarta terkenal sebagai surganya kuliner. Kota ini menjadi salah satu kota idaman di Indonesia. Banyak tempat kuliner yang enak dan legendaris yang harus dicoba oleh para masyarakat Jogja ataupun dari luar Jogja.

Pada saat musim hujan seperti akhir-akhir ini, di Jogja banyak tempat kuliner yang terkenal enak dan cocok buat menu makan malam hingga sahur yang buka, siap memanjakan lidah serta perut. Berikut rekomendasi kuliner Yogyakarta

Rekomendasi 3 Kuliner Malam di Jogja, Cocok untuk Makan Malam hingga Sahur

1. Sogul Jugak 

Tempat kuliner ini banyak dikunjungi berada di Jalan Tantular, Depok, Sleman, Kaliwaru, Condongcatur, Depok, Sleman, Jogja. Tempat inipun telah meraih rating bintang 4.5 dan ulasan yang baik di google.

Menu yang cukup beragam, selain oseng-oseng, ada juga Sogul Jugak yang tidak kalah lezatnya. Sogul jugak adalah tulang sapi (balungan) yang dimasak dengan kuah pedas.

Untuk yang suka pedas cocok banget, karena rasa pedasnya yang nendang, siap-siap saja anda akan banjir keringat.

2. Nasi Teri Gejayan 

Tempat kuliner ini di Jl. Affandi No.5, Klitren, Gondokusuman, Jogja. Tempat ini pun banyak diminati telah meraih rating bintang 4.4 dan ulasan yang baik di google.

Pengunjung rela antre demi Nasi Teri Gejayan, warung makan yang masih eksis hingga sekarang. Sesuai dengan namanya, menu yang disajikan terdapat ikan teri kecil yang dicampurkan dalam nasi, bisa dijadikan menu santap sahur karena bukanya sampai dengan jam 4 subuh.

Kuliner ini cocok banget untuk yang suka pedas, karena ikan teri tak hanya disajikan begitu saja, melainkan diolah dengan tambahan bumbu dan cabai.

3. Soto Sampah 

Kuliner soto sampah adalah hidangan legendaris di kota gudeg ini. Konon soto ini sudah ada sejak tahun 1970-an. Warung soto sampah buka hampir 24 jam lamanya, sehingga cocok menjadi andalan menu sahur yang menyegarkan.

Tempat kuliner banyak diminati pengunjung hingga meraih rating 4.3 berada di Jl. Kranggan No.2, Cokrodiningratan, Kec. Jetis, Jogja.

Meskipun namanya sedikit nyeleneh tak perlu khawatir soal rasa, karena soto sampah ini memiliki cita rasa yang enak. Terbukti dengan ramainya warung soto sampah, terutama saat tengah malam hingga dini hari cocok banget untuk menu sahur.

Satu porsi soto sampah berisi irisan daging, tauge, kol, seledri, mi putih, dan “sampah”.

Sampah yang dimaksud adalah aneka rempah-rempah dan koyor sapi yang menjadi taburan soto bersama aneka isian sotonya. Selain itu para pelanggan juga dapat meminta tambahan ekstra isian koyor atau urat sapi untuk melengkapi sajian panas di tengah Kota Yogyakarta ini.

Terbukti jika Jogja memang surganya kuliner. Bukan hanya Soto Sampah, masih banyak loh kuliner Jogja yang siap menemanimu berwisata malam atau untuk kamu yang mulai bosan dengan menu sahur di rumah. Nah, dari pada penasaran tunggu apa lagi, kapan liburan ke Jogja?

Rekomendasi 3 Kuliner Malam di Jogja, Cocok untuk Makan Malam hingga Sahur

Sumber:

https://www.liputan6.com

https://www.tribunnews.com