Plus Minus Masker Organik. Hingga kini, masker organik atau masker bubuk sudah menjadi bagian penting untuk melengkapi step penggunaan skincare. Selain jenisnya beragam, harganya pun lebih miring dibanding jenis masker lain. Sebetulnya apa saja sih plus minus masker organik?

Masker mampu menutrisi, membersihkan dari radikal bebas, melembapkan, mengencangkan, mencerahkan sampai menenangkan kulit yang bermasalah. Penggunaan masker organik yang rutin tentu akan membuahkan hasil yang baik untuk kulit. Namun, informasi mengenai masker organik yang bentuknya bubuk, masih simpang siur. Oleh sebab itu, kali ini dLuz akan mengulas kelebihan dan kekurangan masker organik.

Plus Minus Masker Organik

Kelebihan Masker Organik

Kelebihan masker organik atau bubuk adalah harganya yang terjangkau. Selain itu, masker organik mudah didapatkan di mana saja. Anda bisa menemukannya di minimarket, bahkan warung sekalipu. Jika ingin bikin sendiri juga bisa. Tak heran namanya masker organik, karena menggunakan bahan-bahan natural. Masker organik juga aman dari bakteri dan jamur, karena bersifat bubuk dan kering.

Kelebihan lainnya yaitu, masker jenis bubuk bisa digabung dengan bahan lain. Kemudian, penggunaannya bisa parsial. Misal, Anda hanya akan mengoleskan masker di area yang berjerawat saja. Masker bubuk juga bisa Anda gunakan di area tubuh yang lain. Misal di area yang ada ruam atau eksim. Nah, karena jenisnya banyak, masker bubuk cenderung cocok semua jenis kulit.

Kekurangan Masker Organik

Sama halnya dengan jenis masker yang lain, masker organik bubuk juga punya kekurangan. Yang pertama adalah cara penggunaannya yang tidak prakti. Anda harus mencampurnya dulu dengan cairan, kemudian mengoleskannya ke wajah, dan menunggu hingga kering. Selain itu, pengolesan masker bubuk membutuhkan alat bantu seperti kuas atau spatula. Setelah jadi pasta, masker organik harus dioles 2-3 kali. Penggunaan masker bubuk menjadi tidak efisien dan membutuhkan banyak waktu.

 

Itulah plus minus masker organik alias masker bubuk. Jika Anda menyukai jenis masker yang satu ini, cobalah beberapa rekomendasi berikut ini:

  1. Mustika Ratu Masker Bengkuang Bubuk, Rp10 ribu per sheet. Terbuat dari pati bengkuang, ekstrak kayu manis serta vit.C. Bermanfaat untuk mencerahkan, mengencangkan, serta menyamarkan noda hitam pada wajah.
  2. Masker Serambi Botani, Rp12 ribu per/ kantong. Terbuat dari bahan dasar sayur dan buah, cocok untuk menghilangkan jerawat dan bekasnya secara alami
  3. Sariayu Masker Bubuk. Rp13 ribu per sheet. Menawarkan 3 varian masker yang masing-masing bermanfaat untuk melembabkan, mengangkat komedo, mengecilkan pori-pori, serta mengencangkan kulit wajah.

Semoga artikel ini membantu, ya!

*sumber:

https://mpmbeauty.co.id/ayo-kenali-kelebihan-dan-kekurangan-masker-bubuk/

https://www.beautynesia.id/beauty/pecinta-masker-bubuk-ketahui-kelebihan-dan-kekurangannya-di-sini/b-131355