Peserta Kartu Prakerja Dapat Upah Lebih Tinggi Rp122 Ribu. Kartu prakerja adalah sebuah kartu yang digalangkan dalam rangka program pelatihan dan pembinaan warga negara indonesia yang belum memiliki keterampilan.

The Abdul Latif Jameel Poverty Action Lab (J-Pal) mengungkapkan peserta program Kartu Prakerja secara rata-rata mendapat upah Rp122 ribu lebih tinggi dibandingkan pencari kerja yang tidak mengikuti program ini.

Peserta Kartu Prakerja Dapat Upah Lebih Tinggi Rp122 Ribu

J-Pal merupakan pusat penelitian global yang bekerja untuk mengurangi kemiskinan dengan memastikan bahwa kebijakan didasarkan pada bukti ilmiah.

Kesimpulan itu mereka dapat dari penelitian yang mereka lakukan.

“(Dari hasil studi) Kami menemukan bahwa mereka yang menerima Kartu Prakerja upahnya naik 10 persen dibandingkan mereka yang tidak menerimanya,” kata Profesor di Harvard Kennedy School Rema Hanna dalam webinar Kartu Prakerja, Rabu (1/12).

Baca Juga :  Update Link Mirror Pengumuman Hasil SNBP 2024 dan Cara Cek Hasilnya

Tidak hanya upah, ia juga mengatakan kesempatan peserta Kartu Prakerja untuk dapat kerja juga 18 persen lebih tinggi dibanding yang tidak. Kemudian, 12 persen menjadi freelancer dan 30 persen menjadi wirausahawan.

Peserta Kartu Prakerja yang mendapat sertifikat keahlian juga meningkatkan jumlah sertifikat yang beredar di pasar tenaga kerja hingga 172 persen.

Peningkatan upah juga diikuti dengan kenaikan kepemilikan uang elektronik (e-money) oleh peserta Kartu Prakerja hingga 53 persen. E-money tersebut kemudian digunakan sebanyak 40 persen untuk transaksi secara online.

Namun anehnya, pengeluaran peserta Kartu Prakerja lebih rendah 2 persen dan konsumsi untuk makanan juga turun hingga persen.

Kepala Kebijakan Tim Nasional Percepatan Penanggulangan Kemiskinan (TNP2K) Elan Satriawan mengatakan penelitian ini dilakukan terhadap 47 ribu responden sepanjang periode 29 Juni 2021 hingga 13 Agustus 2021.

Baca Juga :  Kode Redeem Game Top War Battle 14 Februari 2024 Terbaru Valid, Simak Tips Cara Main

Penelitian ini juga menggunakan beberapa data yang dimiliki dari Badan Pusat Statistik (BPS) yakni Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) dan Survei Angkatan Kerja Nasional (Sakernas).

Peserta Kartu Prakerja Dapat Upah Lebih Tinggi Rp122 Ribu

Sumber : https://www.cnnindonesia.com/


Live Streaming