Pertolongan Pertama Jika Gerd Kambuh, asam lambung menjadi salah satu penyakit yang umum ditemui hingga saat ini. biasanya orang-orang mengenalnya dengan sebuatn gerd atau gastroesophageal reflux disease.

GERD (Gastro Esophageal Reflux Disease) adalah kondisi yang terjadi saat asam lambung naik kembali ke saluran yang menghubungkan antara mulut dan perut yaitu kerongkongan atau esofagus. GERD ditandai dengan sensasi nyeri dan juga rasa terbakar (heartburn) pada dada dan mulut terasa pahit.

Pertolongan Pertama Jika Gerd Kambuh

GERD atau gastroesophageal reflux disease merupakan gejala gangguan pada lambung yang cukup sering kambuh, terutama setelah Anda melakukan beberapa kebiasaan buruk, seperti konsumsi makanan pedas, makanan tinggi lemak, atau makan tidak teratur.

GERD (gastroesophageal reflux disease) atau penyakit asam lambung disebabkan oleh melemahnya katup atau sfingter yang terletak di kerongkongan bagian bawah.

Normalnya, katup ini akan terbuka untuk memungkinkan makanan serta minuman masuk menuju lambung dan dicerna.Setelah makanan atau minuman masuk ke lambung, katup ini akan tertutup kencang guna mencegah isi lambung kembali naik ke kerongkongan. Namun pada penderita GERD, katup ini melemah, sehingga tidak dapat menutup dengan baik.

Baca Juga :  Tips Aturan Minum 8 Gelas Sehari Saat Puasa, Mana Yang Lebih Baik?

Hal ini mengakibatkan isi lambung yang berisi makanan dan asam lambung naik ke kerongkongan. Apabila kondisi ini terjadi terus-menerus, lapisan kerongkongan akan mengalami iritasi hingga peradangan dan lama kelamaan menjadi lemah.

Selain mulut terasa asam dan nyeri ulu hati, gejala lain yang juga dapat menyertai GERD adalah:

  • Kesulitan menelan atau perasaan seperti ada benjolan di tenggorokan.
  • Gangguan pernapasan, seperti batuk-batuk dan sesak napas. Orang yang memiliki penyakit asma akan sering kambuh ketika gejala GERD kumat.
  • Suara serak.
  • Mual dan muntah.
  • Sakit tenggorokan.
  • Keluarnya isi lambung tanpa disadari.
  • Gangguan tidur.
  • Kerusakan gigi karena sering terkena asam lambung.
  • Bau mulut.

Pertolongan Pertama Saat Asam Lambung Naik

Ketika asam lambung kambuh, beberapa hal berikut baik dilakukan adalah sebagai berikut:

  • Bersikap tenang
    Bersikap tenang adalah hal pertama yang perlu dilakukan ketika mengalami gejala-gejala asam lambung.  stres dapat meningkatkan produksi asam lambung dan memperparah kondisi.
    Melansir Health Line, sebuah studi pada 2009 mengamati survei kesehatan terhadap lebih dari 40.000 orang Norwegia dan menemukan bahwa orang yang melaporkan stres terkait pekerjaan secara signifikan lebih berisiko mengalami gejala GERD.
    Orang yang mengatakan bahwa mereka memiliki kepuasan kerja yang rendah memiliki kemungkinan dua kali lebih besar untuk mengalami GERD dibandingkan dengan mereka yang melaporkan kepuasan kerja yang tinggi.
    Sebuah studi yang lebih baru, yang diterbitkan di Internal Medicine, mewawancarai 12.653 orang dengan GERD dan menemukan bahwa hampir setengahnya melaporkan stres sebagai faktor terbesar yang memperburuk gejala, bahkan saat dalam pengobatan.
  • Ambil obat-obatan untuk penanganan sementara
    Merangkum Cleveland Clinic, untuk penanganan sementara saat asam lambung kambuh, obat-obatan seperti antacid atau sirup untuk pencernaan yang banyak dijual di pasaran bisa digunakan dalam pertolongan pertama.
  • Jika gejala terus berlanjut, segera periksakan diri ke dokter
    J
    ika gejala asam lambung ternyata terus berlanjut padahal sudah dilakukan upaya penanganan sementara dan memperbaiki pola makan, sebaiknya jangan ragu untuk segera menemui dokter, utamanya doker spesialis penyakit dalam konsultan gastroenterologi hepatologi.
Baca Juga :  Viral, Apa Benar Makanan Pedas Jadi Penyebab Kista? Ciri-ciri Kista Ovarium, Termasuk Kembung dan Sering Buang Air

Selain memerhatikan asupan makanan, cobalah untuk mulai berolahraga. Awali dengan aktivitas sederhana seperti jalan kaki, bersepeda, atau berlari di atas treadmill. Aktivitas menyenangkan seperti bowling, hiking, berkebun, atau berenang juga bisa menjadi pilihan. Ajak orang lain untuk melakukannya agar lebih termotivasi.

Referensi:

  • https://www.halodoc.com
  • https://www.alodokter.com
  • https://www.klikdokter.com
  • https://lifestyle.kompas.com
Baca Juga :  Minuman Dehidrasi yang Harus Dihindari Selama Puasa