Perbedaan Passing Grade SKD CPNS 2021 vs 2019. Sebagai informasi tes SKD, ada tiga tes yang harus diikuti oleh peserta CPNS 2021, di antaranya Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) 30 soal, Tes Intelegensi Umum (TIU) 35 soal, dan Tes Karakteristik Pribadi (TKD) 45 soal.



Nilai ambang batas atau passing grade untuk tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS 2021 sudah diumumkan. Jika dibandingkan 2019, karena tahun lalu tak ada CPNS, passing grade SKD tahun ini ada yang naik dan turun.

Perbedaan Passing Grade SKD CPNS 2021 vs 2019

Ada beberapa passing grade SKD yang naik. Misal, passing grade TKP 2019 untuk kategori peserta umum sebesar 126. Sedangkan tahun ini menjadi 166. Kemudian pada passing grade SKS untuk kategori cum laude dan diaspora tahun lalu 271, dan kini menjadi 311.

Sementara passing grade yang turun itu pada TIU untuk kategori kebutuhan khusus. Tahun 2019 passing grade TIU sebesar 70, sedangkan tahun tahun ini turun menjadi 60.

Baca Juga :  KODE REDEEM Mobile Legends 18 Februari 2024 Terbaru

Berikut ini rincian perbedaan passing grade CPNS 2019 dengan CPNS 2021:




1. Passing grade SKD untuk CPNS kategori umum
Tahun 2019: TWK 65, TIU 80, dan TKP 126.
Tahun 2021: TWK 65, TIU 80, dan TKP 166.

2. Passing grade SKD kebutuhan khusus/disabilitas
Untuk tes TKP dan TWK tanpa ada batas minimal
Tahun 2019: TIU 70, SKD 260
Tahun 2021: TIU 60, SKD 286

3. Passing grade SKD untuk cumlaude dan diaspora
Untuk tes TKP dan TWK tanpa ada batas minimal
Tahun 2019: TIU 85, SKD 271
Tahun 2021: TIU 85, SKD 311

4. Passing grade SKD untuk putra-putri Papua dan Papua Barat
Untuk tes TKP dan TWK tanpa ada batas minimal
Tahun 2019: TIU 60, SKD 260
Tahun 2021: TIU 60, SKD 286

Baca Juga :  Cek Jurusan Favorit Universitas Negeri Medan (Unimed) di Jalur SNBP 2024

5. Passing grade SKD untuk Dokter (Pendidikan Dokter/Dokter Speasilis, Pendidikan/Dokter Gigi Spesialis, Dokter Pendidikan Klinis)
Untuk tes TKP dan TWK tanpa ada batas minimal
Tahun 2019: TIU 80, SKD 271
Tahun 2021: TIU 80, SKD 311

6. Passing grade SKD untuk ABK, Rescuer, dan Pengamat Gunung API
Untuk tes TKP dan TWK tanpa ada batas minimal
Tahun 2019: TIU 70, SKD 260
Tahun 2021: TIU 70, SKD 286



Plt. Asdep Perencanaan dan Pengadaan SDM Aparatur Kementerian PANRB Katmoko Ari Sambodo mengatakan nilai ambang batas SKD, diatur dalam Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 1023 Tahun 2021 Tentang Nilai Ambang Batas Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan Pegawai Negeri Sipil Tahun Anggaran 2021.

Baca Juga :  Kunci Jawaban Game WoW Level 694 Terbaru

“Aturan itu sudah ditanda tangani oleh Menteri PAN-RB Tjahjo Kumolo pada 26 Juli 2021,” kata dia dalam Sosialisasi KepmenPANRB tentang Nilai Ambang Batas SKD secara virtual, Kamis (29/7/2021)

Sebagai informasi, waktu pelaksanaan SKD pada tes CPNS 2021 100 menit. Namun khusus pelamar disabilitas sensorik netra yang melamar pada kebutuhan khusus pelaksanaan SKD selama 130 menit.

Perbedaan Passing Grade SKD CPNS 2021 vs 2019

Sumber : https://finance.detik.com/cpns/d-5662098/passing-grade-skd-cpns-2021-vs-2019-cek-di-sini-rinciannya


Live Streaming