Macet Saat Mudik Dapat Memicu Masalah Kesehatan Mental, menempuh perjalanan mudik, sehingga dapat menjadi kegiatan yang sangat melelahkan.

Volume kendaraan yang membludak, hingga masalah infrastruktur, menjadi faktor pendorong dari kemacetan di hari raya. Stres akibat kemacetan bisa memicu perseteruan dengan pasangan, konflik di tempat kerja, kecemasan, gangguan suasana hati, hingga kecemasan.

Macet Saat Mudik Dapat Memicu Masalah Kesehatan Mental

Kemacetan memiliki dampak bagi mental seseorang. Sering terjebak kemacetan, sehingga membuat stres, bisa berdampak fatal pada kesehatan mental. Menurut profesor psikologi dan perilaku sosial, Susan Charles, dalam Daily Mail, ketegangan yang dialami setiap hari karena macet bisa membuat iritasi kejiwaan, hingga akhirnya menimbulkan gangguan mental yang parah.

Menurut data dari data Midlife Development dan National Study of Daily Experiences di Amerika Serikat, banyak pria dan wanita 25–74 tahun yang menunjukkan gangguan mental.

Penelitian dalam jurnal Aggressive Behavior (1999) menunjukkan hal yang serius masalah kemacetan. Riset tersebut berkata adanya peningkatan stres dan perilaku agresif pada pengemudi-pengemudi yang menghadapi kemacetan parah, baik perempuan maupun laki-laki.

Sebuah penelitian yang dipublikasikan di jurnal Psychological Science mengungkapkan, saat seseorang mendapatkan stres seperti permasalahan di tempat kerja, antrean yang panjang atau terkena macet, hal itu bisa berdampak pada kondisi psikologis atau gangguan mood di masa depan.

Masalah gangguan jiwa ini tidak hanya dipengaruhi oleh masalah besar dalam hidup, tetapi juga perkara-perkara emosional yang kecil. Oleh karena itu, penting untuk diketahui baik itu emosi negatif atau emosi positif yang Anda alami sehari-hari—bisa memengaruhi kondisi kejiwaan secara keseluruhan.

Baca Juga :  Kode Kupon The Spike Volleyball Story 14 Februari 2024 Terbaru

Mengubah bagaimana Anda merespons stres dan bagaimana Anda berpikir tentang stres sama pentingnya dengan menjaga pola makan yang sehat dan olahraga rutin.

Ada beberapa Tips yang bisa dilakukan untuk menanggulangi stres ketika terjebak macet ketika mudik, yaitu:

  • Bersabar
    Ketika sudah terjebak macet di jalan ketika mudik, segera sadari bahwa tidak ada yang bisa dilakukan selain bersabar. Karena, Anda dan penumpang di kendaraan tidak sendirian menghadapi macet saat mudik ini. Seluruh pengguna jalan juga merasakan hal yang sama. Dengan membangun kesadaran seperti ini, Anda bisa lebih siap menghadapi stres macet saat mudik.
  • Kendalikan emosi
    walaupun sulit menghilangkan perasaan negatif di situasi penuh tekanan seperti macet saat mudik, upayakan jangan sampai hilang kendali dalam mengontrol emosi.
  • Tarik napas dalam
    Tanda-tanda pengemudi sudah stres bisa dirasakan ketika cengkeraman tangan di setir kemudi menguat. Dalam kondisi seperti ini, ada baiknya pengemudi mulai menarik napas dalam-dalam. Coba ambil napas dalam-dalam, keluarkan, dan ulangi lagi. Cara sederhana ini terbukti efektif untuk relaksasi stres. Tak hanya buat sopir atau pengemudi, penumpang juga bisa mempraktikkan cara ini untuk meredakan ketegangan di kendaraan saat macet mudik.
  • Afirmasi positif
    berikan afirmasi positif misalnya macet mudik kali ini sebanding dengan rasa puas bertemu keluarga besar setelah beberapa tahun absen pulang kampung.
  • Redam kecemasan
    Ketika Anda merasa khawatir karena jadwal liburan di kampung halaman meleset gara-gara macet saat mudik, dekati dengan melatih kesadaran seperti cara di atas. Rasakan, terima perasaan tidak nyaman itu tanpa menghakimi dan lepaskan. Alihkan perhatian dari rasa cemas dengan menyadari apa yang ada di sekitar kita saat ini.
    Pastikan Anda berhenti secara teratur. Para ahli merekomendasikan istirahat setiap 20-30 menit (keluar dari mobil dan meregangkan badan sebelum melanjutkan perjalanan). Hal ini terutama berlaku untuk seseorang yang memiliki sakit punggung kronis atau masalah lainnya yang dipicu oleh duduk dalam satu posisi terlalu lama.
    Mengambil waktu untuk beristirahat juga penting untuk mencegah trombosis vena dalam (DVT), yaitu penggumpalan darah di salah satu pembuluh darah yang jauh dari inti tubuh, biasanya terjadi pada kaki, yang dapat muncul jika Anda tidak bergerak dalam waktu yang lama.
  • Jaga sirkulasi udara
    Jika Anda mudik menggunakan mobil, maka Anda harus rutin membuka kaca jendela kurang lebih 1-2 menit. Menurut sebuah studi, udara yang dikeluarkan AC mobil tidaklah menjamin udara yang bersih karena udara di dalam bisa menjadi polusi saat Anda terjebak dalam kemacetan yang cukup lama.
  • Hindari perut kosong
    Terjebak macet dalam waktu yang lama bisa menyebabkan Anda lapar dan haus. Oleh karenanya, sediakan selalu makanan dan minuman terutama air putih sepanjang perjalanan. Konsumsi makanan yang sehat seperti kacang-kacangan dan buah dengan kandungan banyak air seperti semangka.
  • Atur posisi berkendara yang benar
    Menyetir terlalu lama dapat berpengaruh pada masalah punggung dan postur tubuh Anda. Hindari untuk membungkuk terlalu ke depan. Atur sandaran kursi tidak lebih dari 30 derajat, jika memungkinkan kursi dimajukan sedikit ke depan.
  • Olahraga sederhana di dalam mobil
    Ada beberapa pilihan gerakan yang dapat Anda lakukan di mobil dengan aman selama macet, di antanya:
  • Agar pundak Anda lebih relaks, putar secara perlahan kepala Anda mendekati pundak. Tahan selama beberapa detik dan ulangi di sisi yang lain. Hal ini bertujuan untuk meregangkan bagian leher Anda.
  • Kepalkan tangan pada posisi setinggi dada dan saling berhadapan. Kemudian dorong kepalan tangan tersebut dan hitung satu sampai lima.
  • Kunci kedua tangan satu sama lain lalu lakukan gerakan saling tarik-menarik setinggi dada.
Baca Juga :  KODE REDEEM Mobile Legends 14 Februari 2024 Terbaru

Kondisi tubuh yang kurang fit juga dapat membuat perjalan mudik terasa kurang menyenangkan, bahkan memicu stres. Oleh karenanya, sebaiknya harus menjaga kesehatan tubuh sebelum dan saat berangkat mudik untuk menghindari hal-hal yang tak diinginkan selama perjalanan.

Macet Saat Mudik Dapat Memicu Masalah Kesehatan Mental

Referensi:

  • https://www.halodoc.com
  • https://health.detik.com
  • https://health.kompas.com
  • https://theswaddle.com

Live Streaming