Lumpuh Saraf Mata Berpotensi Ganggu Mental Marquez Eks pembalap MotoGP Marco Melandri menilai Marc Marquez kemungkinan bisa mengalami gangguan mental jika vakum berkepanjangan akibat cedera pada saraf mata.
Marquez berpeluang absen cukup lama di MotoGP karena penyakit diplopia. Berkaca dari insiden serupa pada 2011, Marquez saat itu harus absen lima bulan.

Marquez dipastikan absen pada balapan MotoGP Valencia 2021, akhir pekan ini, setelah bermasalah dengan penglihatan mata.

Ophthalmologist dr. Sanchez Dalmau yang memeriksa Marquez menyatakan pembalap Repsol Honda itu mengalami lumpuh saraf keempat mata kanan karena diplopia.

Melandri mengomentari situasi sulit yang dialami Marquez. Menurutnya, masalah mental bisa menyerang Marquez.

“Marc sudah berjuang untuk pemulihan cedera lengan beberapa waktu lalu. Sekarang, diplopia dia kambuh dan usia dia sekarang 10 tahun lebih tua [dari sakit diplopia 2011]. Baginya itu dua kali lipat lebih sulit,” ucap Melandri dikutip dari Corsedimoto.

Baca Juga :  Minuman Dehidrasi yang Harus Dihindari Selama Puasa

Setelah lama vakum akibat cedera lengan, Marquez seolah perlahan kembali ke kejayaan masa lalu. Tiga kemenangan di kejuaraan MotoGP 2021: Jerman, Amerika, dan Emilio Romagna berhasil diraihnya.

Namun, sekarang cedera mata semakin memperumit permasalahan yang dihadapi Marquez.

“Diplopia secara paradoks kurang invasif daripada fraktur tulang, tetapi Anda tidak tahu berapa lama waktu pemulihannya. Juga, tidak tahu apakah Anda harus menjalani operasi atau tidak, Anda bisa takut. Dua bulan ke depan akan menentukan: dia bisa mempersiapkan diri secara fisik, tetapi jika masa penantiannya berkepanjangan, gangguan mental bisa muncul,” kata Melandri.

Hingga kini pihak Repsol Honda belum menentukan waktu pemulihan Marquez. Namun jika harus menjalani operasi dan kembali absen lima bulan, maka Marquez dipastikan absen di awal musim MotoGP 2022 yang dimulai dengan MotoGP Qatar (6 Maret) dan MotoGP Indonesia (20 Maret).

Baca Juga :  Kode Redeem Game Lords Mobile 25 Maret 2024 Terbaru Valid

“Saya hanya berharap untuk melihatnya kembali ke treknya: sebagai pemimpin, dia ada di motornya dan mampu menyerang saat dia dalam kesulitan, tidak ada yang seperti dia,” kata Melandri menambahkan.

Lumpuh Saraf Mata Berpotensi Ganggu Mental Marquez 

Sumber: https://www.cnnindonesia.com/