Kisah Teladan Kevin Nizam Nabila, WNI Pertama Kerja di Pabrik Tesla Jerman, Kevin Nizam Nabila merupakan seorang pria asal Jember, Jawa Timur yang menjadi warga negara Indonesia pertama bekerja di pabrik Tesla di Jerman.

Kevin adalah salah satu mahasiswa asal Indonesia yang merupakan anggota PPI Dunia dan menjadi WNI pertama yang kerja di perusahaan Tesla Jerman, pada 16 Mei 2022.

Kisah Teladan Kevin Nizam Nabila, WNI Pertama Kerja di Pabrik Tesla Jerman

Kevin Nizam Nabila merupakan pria kelahiran Madura pada 7 April 1997. Tak hanya menorehkan prestasi dengan berhasil bergabung dengan Tesla Jerman, namun dirinya juga merupakan warga Indonesia pertama yang bergabung di perusahaan Tesla Jerman tersebut.

Perusahaan yang baru diresmikan pada Maret 2022 kemarin berfokus pada produksi Tesla model Y dan baterai. Pabrik yang bertempat di Grunheide, Berlin, Jerman ini memanfaatkan kekayaan lokal tambang batubara di daerah tersebut.

Baca Juga :  Soal Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 86 Semester 2 Kurikulum Merdeka dan Kunci Jawaban

Kevin merupakan lulusan universitas terkenal di Berlin dengan jurusan electrical engineering, dan sekarang ia sedang melanjutkan studi S2 di University of Applied Science Brandenburg, Jerman dengan spesialisasi Energi Effisiensi Teknik.

Kevin diterima sebagai junior production engineer yang memiliki tanggung jawab dalam divisi manufaktur, serta ia juga nge-handle mengoperasikan robot produksi dan menjaga kualitas Mobil Tesla model Y.

Diketahui bahwa Kevin mulai melamar di Tesla pada bulan Agustus 2021 lalu dan mendapatkan undangan interview pada September 2021 serta mulai bekerja pada 16 Mei 2022. Ia juga mengaku bahwa untuk sampai pada tahap ini dirinya melalui beberapa proses seleksi yang cukup sulit serta panjang.

Ia pun menjelaskan bagaimana proses rekrutmen pegawai di Tesla milik Elon Musk itu. Lulus pendidikan sarjana pada Juni 2021, Kevin mengirim lamaran ke Tesla. Tidak hanya itu, ia juga menulis esai sesuai posisi yang hendak dilamarnya.

Baca Juga :  Kode Redeem Game My Hotpot Story 18 Februari 2024 Valid Terbaru, Simak Tips Cara Main

Pada bulan September 2021, ia pun mendapat undangan wawancara kerja. Lalu disambung dengan tahap seleksi tes dasar elektro dan produksi mobil.

Kevin mengaku dapat melalui serangkaian seleksi masuk Tesla karena pengalaman sebelumnya. “Saya dapat melaluinya dengan baik karena memiliki pengalaman magang sebelum masuk kuliah, di Mercedes Benz di kota Rastatt, Jerman,” ungkapnya.

Ia menempuh pendidikan sarjana di Technical University Brandenburg Jerman pada 2017 hingga 2021. Di sana, Kevin mengambil spesialisasi teknik elektro dan manajemen.

Saat ini, selain bekerja di Tesla, Kevin juga disibukkan dengan aktivitasnya menjadi mahasiswa master di University of Applied Science Brandenburg.

Selain itu, ia juga berharap ke depannya, setelah berhasil menjadi ahli di Tesla dirinya mengaku ingin kembali ke Tanah Air dan mencoba membantu membangun Indonesia.

Baca Juga :  KODE REDEEM GENSHIN IMPACT 14 Februari 2024 Terbaru

Kisah Teladan Kevin Nizam Nabila, WNI Pertama Kerja di Pabrik Tesla Jerman

Referensi:

  • Kevin Nizam Nabila, Mahasiswa Indonesia Asal Jember Yang Bekerja Di Tesla Jerman, okezone.com
  • Kevin Nizam Nabila, Anggota PPI Dunia yang Tembus Perusahaan Tesla Jerman,timesindonesia.co.id
  • Jadi WNI Pertama yang Kerja di Tesla Jerman, Kevin Nizam Ceritakan Perjuangannya,merdeka.com
  • 4 Fakta Kevin Nizam Nabila, Pria Asal Jember Kerja di Tesla Jerman, hits.zigi.id

Live Streaming