Kenali Tanda Pasti dan Tidak Pasti Hamil, Calon Ibu Wajib Tahu, bagi calon ibu tentu berita kehamilan adalah kabar yang ditunggu-tunggu. Untuk mengetahui kehamilan ada tanda-tanda khusus yang akan muncul pada seorang wanita. Terdapat pula tanda-tanda yang belum tentu mengindikasikan  adanya suatu kehamilan namun justru tanda inilah yang dipercaya oleh banyak orang. Maka dari itu, bagi calon ibu wajib mengetahui tanda pasti dan tidak pasti hamil agar tidak termakan dengan informasi simpang siur di masyarakat.

Tanda Pasti dan Tidak Pasti Hamil

1. Tanda Pasti Hamil

Tanda pasti hamil berartikan bahwa tanda-tanda yang muncul berdasarkan penilaian yang bersifat objektif yang bisa membuktikan ada tidaknya suatu kehamilan, hal tersebut diantaranya:

  • Terdapat gerakan janin pada perabaan
  • Terdengarnya suara degup jantung bayi saat auskultasi
  • Terlihat gambaran janin pada pemeriksaan USG
Baca Juga :  Puasa Bisa Mengurangi Penyakit Asam Lambung, Menurut Dokter Spesialis Penyakit Dalam

2. Tanda Tidak Pasti Hamil

Tanda tidak pasti hamil maksudnya adalah tanda-tanda yang muncul berdasarkan individu atau subjektif. Karena, tiap orang bervariasi dan memiliki perasaan yang berbeda maka dari itu tanda-tanda ini disebut tanda tidak pasti hamil. Adapun tanda-tanda ini bisa muncul bukan diakibatkan oleh kehamilan tapi merupakan gejala dari kondisi lain. Berikut tanda tidak pasti hamil:

  • Telat menstruasi
  • Sering kencing
  • Mual dan muntah
  • Perubahan bentuk payudara atau buah dada
  • Menghitamnya bagian kulit tertentu atau hiperpigmentasi kulit
  • Varises
  • Peningkatan suhu tubuh
  • Flek pendarahan

Itulah tanda pasti dan tidak pasti hamil. Nah, bagaimana ternyata tanda tidak pasti hamil inilah yang diketahui masyarakat umum sebagai tanda kehamilan, kan? Untuk mengetahui kehamilan secara pasti sebaiknya periksakan diri kamu ke tenaga kesehatan baik itu bidan ataupun dokter.

Baca Juga :  Efek Ginjal Ketika Kita Berpuasa 13 Jam Sehari

Adapun cara mengetes kehamilan di rumah, yaitu dengan menggunakan alat test pack.Test pact adalah alat pendeteksi kehamilan dengan tingkat keakuratan hingga 99%. Namun dalam beberapa kasus pengecekkan melalui test pack ini menghasilkan hasil negatif palsu atau positif palsu. Hal ini bisa diakibatkan kesalahan penggunaan hingga waktu pengecekkan yang kurang tepat sehingga kadar hormon B-hCG dalam urin belum mencukupi. Waktu tes kehamilan yang baik dilakukan setelah 7 hari sesuai siklus menstruasi dan dapat melakukan tes ulang pada beberapa hari berikutnya. Lakukan tes menggunakan test pack ini pada pagi hari di saat pertama kali buang air kecil.

Jika dirasa kamu mengalami perubahan yang abnormal atau tidak wajar lebih baik kamu melakukan pemeriksaan USG dan konsultasikan dengan dokter atau bidan.

Baca Juga :  Download Aplikasi Fitness Erakulis Bikinan Pesepakbola Cristiano Ronaldo Terdapat Fitur Kesehatan Mental

Kenali Tanda Pasti dan Tidak Pasti Hamil, Calon Ibu Wajib Tahu

Referensi: bidanku.com, klikdokter.com

Foto Ilustrasi Oleh Kelly Sikkema dari Unsplash.com