Hari Kesehatan Nasional 12 November 2021 “Sehat Negeriku, Tumbuh Indonesiaku”. Hari Kesehatan Nasional (HKN) jatuh setiap 12 November. Diperingati sebagai momen bangsa Indonesia bersama-sama menyadari pentingnya Kesehatan. Bertepatan dengan hari ayah Nasional.

Pertama kali Hari Kesehatan Nasional  ditetapkan pada 12 November 1964, peringatan tahunan ini terus diselenggarakan dengan berbagai tema yang relevan dengan kondisi kesehatan Tanah Air.

Hari Kesehatan Nasional 12 November 2021 “Sehat Negeriku, Tumbuh Indonesiaku”

Peringatan HKN ke-57 mengangkat tema “Sehat Negeriku, Tumbuh Indonesiaku”. Tema tersebut dipilih untuk menggambarkan bangkitnya semangat dan optimisme seluruh lapisan masyarakat Indonesia yang secara bersama, bahu membahu dan bergotong royong dalam menghadapi situasi pandemi COVID-19, sehingga masyarakat Indonesia dapat kembali beraktivitas dan produktif sehingga Indonesia kembali sehat dan kembali tumbuh.

Pandemi Covid-19 membuat kesehatan kini menjadi prioritas nomor satu. Publik lebih peduli dan menyadari pentingnya kesehatan.

Dilansir dari laman kemkes. Berbagai upaya kesehatan terus dilakukan dalam bentuk preventif, deteksi, dan responsif dengan harapan jumlah kasus covid-19 menurun dan kesembuhan meningkat serta kematian dapat dicegah.

Baca Juga :  Daftar Beasiswa Inagro Muda Bogor Siswa SMA atau SMK, Ada Bantuan Rp 4 Juta Per Semester

Kewaspadaan diri harus ditingkatkan guna mencegah lonjakan kasus yang tinggi. Sebab, potensi peningkatan lonjakan kasus COVID-19 atau gelombang baru COVID-19 dapat terjadi bukan hanya dari virus COVID-19 yang bermutasi, melainkan faktor-faktor lain yang dapat menstimulasi persebaran penyakit perilaku masyarakat, lingkungan, pelayanan kesehatan dan cakupan vaksinasi COVID-19.

Pemerintah juga terus melakukan upaya penanganan masalah kesehatan lainnya yang merupakan program prioritas nasional seperti penurunan Angka Kematian Ibu (AKI) dan Angka Kematian Bayi (AKB), menurunkan angka stunting pada balita, memperbaiki pengelolaan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) serta meningkatkan kemandirian penggunaan produk farmasi dan alat kesehatan dalam negeri.

Momentum pandemi juga dimanfaatkan pemerintah untuk terus berbenah, melakukan perubahan pada sistem kesehatan di Tanah Air. Kemenkes saat ini tengah bersiap melakukan transformasi sistem kesehatan yang berfokus pada 6 bidang untuk mewujudkan masyarakat yang sehat, mandiri, produktif dan berkeadilan sekaligus bentuk kesiapan pemerintah dalam menghadapi masalah kesehatan di masa yang akan datang.

Adapun fokus 6 pilar transformasi kesehatan yakni transformasi layanan primer, transformasi layanan rujukan, transformasi sistem ketahanan kesehatan, transformasi sistem pembiayaan kesehatan, transformasi SDM kesehatan dan transfromasi teknologi kesehatan.

Baca Juga :  Download Aplikasi Fitness Erakulis Bikinan Pesepakbola Cristiano Ronaldo Terdapat Fitur Kesehatan Mental

Implementasi keenam pilar transformasi sistem kesehatan tersebut diharapkan bisa menyempurnakan sistem kesehatan Indonesia dan juga dunia yakni sistem kesehatan yang tangguh terhadap bencana kesehatan termasuk pandemi.

Tema dan logo Hari Kesehatan Nasional 2021

Tema dan logo Hari Kesehatan Nasional 2021 Peringatan HKN ke-57 yang diperingatai pada hari ini, mengusung tema “Sehat Negeriku Tumbuh Indonesiaku”. Sama seperti negara-negara lainnya, Indonesia tengah menghadapi pandemi Covid-19. Wabah ini telah merenggut nyawa sedikitnya 5 juta orang di seluruh dunia. Melalui peringatan ini, merupakan momentum untuk menggaungkan kerjasama dan semangat dalam mengatasi pandemi Covid-19.

Logo HKN tahun ini berbentuk angka 57 sebagai penanda peringatan ke-57. Adapun warna logo dan maknanya, yaitu:

  • Biru turqoise yang melambangkan unsur sehat, kepercayaan, dan integritas
  • Hijau terang yang memberikan efek ramah, hangat, dan semangat dalam melayani
  • Oranye yang melampangkan adaptasi, semangat, dan pantang menyerah.

Terdapat 5 elemen logo HKN ke-57, meliputi:

  • Kerjasama
  • Tumbuh
  • Herd immunity
  • Sehat dan bebas
  • Menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas
Baca Juga :  KODE REDEEM GENSHIN IMPACT 18 Februari 2024 Terbaru

Logo ini menggambarkan semangat, kerjasama, kolabrorasi, dan gotong royonh elemen kesehatan dan masayakat dalam melawan pandemi Covid-19.

Salah satu wujud kolaborasi ini adlah vaksinasi nasional. Dengan cakupan vaksinasi yang luas, maka kekebalan kelompok akan terbentuk dan merata ke pelosok Tanah Air.

Selain itu, tema dan logo tahun ini juga mengajak masyarakat untuk selalu menerapkan 3M yakni memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak. Di tambah dengan menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas. Melalui peringatan HKN ke-57, tersirat harapan agar Indonesia sehat dan bebas dari pandemi Covid-19.

Itulah tadi informasi tentang Hari Kesehatan Nasional 12 November 2021 “Sehat Negeriku, Tumbuh Indonesiaku”, semoga bermanfaat.

Source: kemkes.go.id,kompas.com


Live Streaming