Hari Hak Asasi Manusia 10 Desember 2021, Hari Hak Asasi Manusia (HAM) diperingati pada tanggal 10 Desember disetiap tahunnya. Pada tahun 2021, kita memperingati Hari HAM Sedunia ke 73 terhitung sejak Deklarasi Universal Hak Asasi Manusia (DUHAM) pada tahun 1948.

Tanggal 10 Desember dipilih bertepatan dengan hari Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa mengadopsi Deklarasi Universal Hak Asasi Manusia (UDHR) pada tahun 1948.

Hari Hak Asasi Manusia 10 Desember 2021

Setiap tahun pada tanggal 10 Desember, Hari HAM sedunia diperingati secara global. Pada tahun 1948, ketika Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa mengadopsi Deklarasi Universal Hak Asasi Manusia (DUHAM) , DUHAM adalah sebuah dokumen yang menguraikan hak-hak dasar semua manusia yang harus dilindungi secara universal.

Sejarah Hari Hak Asasi Manusia

Peringatan Hari HAM berawal dari Perang Dunia II (1939-1945) yang memberikan pelajaran penting bagi masyarakat dunia, agar tragedi serupa tidak terulang kembali. Majelis Umum PBB pun menyepakati Deklarasi Universal Hak Asasi Manusia (DUHAM). Pada 1947, Anggota Komisi Umum PBB merumuskan draft awal DUHAM.

Pada 10 Desember 1948, DUHAM diadopsi oleh Majelis Umum PBB. Pada 10 Desember 1950 Majelis Umum PBB menerbitkan resolusi 423 yang berisi imbauan agar semua negara anggota dan organisasi PBB untuk setiap tahunnya mengingat 10 Desember sebagai Hari HAM Internasional.

Tujuan Hari Hak Asasi Manusia

Peringatan Hari Hak Asasi Manusia bertujuan untuk meningkatkan kesadaran tentang hak-hak sosial, budaya, dan fisik masyarakat dan untuk memastikan kesejahteraan semua orang.

Hari Hak Asasi Manusia diperingati untuk meningkatkan kesadaran tentang hak-hak sosial, budaya, dan fisik masyarakat dan untuk memastikan kesejahteraan semua orang. PBB pada hari ini mendorong negara-negara untuk menciptakan kesempatan yang sama bagi semua orang dan mengatasi masalah ketidaksetaraan, pengucilan, dan diskriminasi.

Baca Juga :  Kunci Jawaban Game WOW 22 Februari 2024 Terbaru

Tema Hari HAM Sedunia 2021

Pada Setiap tahunnya , Hari Hak Asasi Manusia memiliki tema yang berbeda.Tema Hari HAM Sedunia 2021 adalah Kesetaraan – Mengurangi ketidaksetaraan, memajukan hak asasi manusia.

Peringatan Hari Hak Asasi Manusia (HAM) dengan tema “EQUALITY – Reducing inequalities, advancing human rights.

Hari Hak Asasi Manusia berfokus pada bagaimana hak adalah awal dari perdamaian dalam masyarakat, dan cara untuk menciptakan masyarakat yang lebih adil untuk generasi mendatang. Kesetaraan, Mengurangi ketidaksetaraan, memajukan hak asasi manusia.

Festival HAM 2021, Komitmen Pemerintah Wujudkan Kabupaten/Kota Ramah HAM

Dilansir dari ksp.go.id, Deputi V Kepala Staf Kepresidenan Jaleswari Pramodhawardhani mengatakan, Festival Hak Asasi Manusia (HAM) 2021 bentuk komitmen pemerintah dalam mewujudkan kabupaten/kota yang ramah HAM.

Karena itulah, Kantor Staf Presiden (KSP) antusias melibatkan diri dalam gelaran yang diinisiasi oleh International NGO Forum on Indonesian Development (INFID) dan Komnas HAM tersebut.

“Dalam pidato peringatan hari HAM Internasional 2020, Presiden Jokowi kembali memberi apresiasi inisiatif Festival HAM, yang sejatinya adalah festival kabupaten/kota HAM sebagai upaya untuk mengarusutamakan pelaksanaan dan tanggung jawab HAM di daerah,” terang Jaleswari usai penandatanganan kerjasama dan Kick-Off penyelenggaraan Festival HAM 2021, di Semarang Senin (18/10).

Festival HAM 2021 digelar secara daring dan luring pada 16-19 November 2021 di Semarang. Mengusung tema “ Bergerak Bersama Memperkuat Kebinekaan, Inklusi dan Resiliensi “ diharapkan bisa menjadi kekuatan bersama untuk memenangkan peperangan melawan COVID-19, serta bangkit dan bertumbuh mewujudkan visi Indonesia 2045.

Baca Juga :  Daftar Beasiswa Inagro Muda Bogor Siswa SMA atau SMK, Ada Bantuan Rp 4 Juta Per Semester

Jaleswari menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang ikut terlibat dalam persiapan dan pelaksanaan festival HAM 2021. “Semoga agenda ini menjadi forum bagi pemerintah daerah dan stakeholder HAM untuk saling mendukung dan menginspirasi, bahwa di tengah pandemi negara tetap hadir melindungi dan memenuhi hak-hak warga,” tegas Jaleswari.

Pengertian Hak Asasi Manusia

Hak asasi manusia adalah hak paling dasar yang dimiliki setiap individu. Bisa dikatakan juga kalau hak asasi manusia merupakan hak mutlak yang diberikan oleh Tuhan Yang Maha Esa.

Hak asasi manusia, HAM adalah hak universal yang berarti bahwa setiap orang harus diperlakukan sama dan dengan hormat. Hari Hak Asasi Manusia menginspirasi semua orang untuk angkat bicara dan mengambil tindakan untuk mengakhiri diskriminasi dalam segala bentuknya kapanpun dan dimanapun itu terjadi.  Orang tidak boleh didiskriminasi karena:

  • Jenis kelamin
  • Warna kulit mereka
  • Ras
  • Agama
  • Suku
  • Budaya
  • Negara tempat mereka dilahirkan

Dilansir dari ohchr-org ,Disampaikan oleh Komisaris Tinggi Hak Asasi Manusia PBB Michelle Bachelet. Pandemi COVID-19 telah membawa dunia pada dampak yang besar, Oleh karena itu diperlukan Tindakan yang nyata . Pada Hari Hak Asasi Manusia, 10 Desember, kami memilih untuk mengambil jalan yang membawa kami menuju masa depan dengan kesetaraan. Kami mengundang Anda untuk bergabung bersama kami. Hak asasi manusia terletak prinsip-prinsip kesetaraan dan non-diskriminasi.

Baca Juga :  Soal Tes Uji Kompetensi IPAS Halaman 61-62 dan Kunci Jawaban Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka

Kesetaraan memiliki kekuatan untuk membantu memutus siklus kemiskinan sehingga dapat kesempatan yang sama pada siapa saja di seluruh dunia agar dapat membantu dalam memajukan hak atas lingkungan yang sehat, membantu mengatasi akar penyebab konflik dan krisis. Kesetaraan  bukan hanya negara kaya, dan bahwa setiap orang dapat hidup bermartabat, tidak peduli siapa mereka atau di mana mereka dilahirkan. Kesetaraan “berarti bahwa kita merangkul keragaman kita dan menuntut agar semua diperlakukan tanpa diskriminasi apa pun.

Hari Hak Asasi Manusia adalah hari untuk merayakan pencapaian mereka yang telah memperjuangkan dan melindungi hak asasi manusia, serta hari untuk merenungkan apa yang masih perlu dilakukan untuk membuat masyarakat lebih adil bagi semua orang. Kesetaraan “berarti bahwa kita merangkul keragaman dan menuntut agar semua diperlakukan tanpa diskriminasi apa pun.

Itulah informasi tentang Hari Hak Asasi Manusia 10 Desember 2021, Hari HAM dijadikan sebagai kesempatan untuk menegaskan kembali pentingnya Hak Asasi Manusia yaitu melalui solidaritas global, kepedulian antar sesama, serta rasa kemanusiaan yang dapat memulihkan kondisi global saat ini.

Referensi: ohchr-org,ksp.go.id, komnasham.go.id, pikiran rakyat.com


Live Streaming