Hari Disabilitas Internasional 3 Desember 2021, Peringatan Hari Disabilitas Internasional agar meningkatkan kesadaran masyarakat tentang disabilitas.

Tujuan Hari Disabilitas Internasional

Dilansir dari kemensos.go.id, Peringatan Hari Disabilitas Internasional (HDI) bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat tentang disabilitas, menghilangkan stigma terhadap penyandang disabiitas dan memberikan sokongan untuk meningkatkan kemandirian dan kesamaan hak penyandang disabilitas dalam berbagai aspek kehidupan.

Tema Hari Disabilitas Internasional

Tema Hari Disabilitas Internasional (HDI) tahun 2021 yaitu ” Kepemimpinan dan Partisipasi Penyandang Disabilitas Menuju Tatanan Dunia yang Inklusif, Aksesibel dan Berkelanjutan Pasca Covid-19“.

Sejarah Hari Disabilitas Internasional

Mengutip un.org, para penyandang disabilitas masih mengalami diskriminasi atau dikucilkan oleh masyarakat sekitar.

Hari Difabel Internasional (HDI) dikoordinasikan oleh United Nations Enable yang berfungsi untuk mendukung dan mempromosikan hak-hak dan martabat para disabilitas.

Pada 1975, muncul proklamasi Konvensi PBB tentang Hak-Hak Penyandang Disabilitas, dengan demikian hak-hak sosial, politik, sipil, dan hak asasi manusia para disabilitas diakui secara internasional.

The United Nations Decade of Disabled Persons diadakan dari tahun 1983 hingga 1992 untuk memungkinkan pemerintah dan organisasi menerapkan langkah-langkah guna meningkatkan kesejahteraan para disabilitas di seluruh dunia.

Pada 14 Oktober 1992, Majelis Umum PBB menyatakan, 3 Desember sebagai Hari Disabilitas International (International Day of Disabled Persons). Hari Disabilitas Internasional pertama kali diperingati pada 3 Desember 1992.

Baca Juga :  Cara Cek Data Pegawai Non ASN 2024

Kemudian, majelis mengubah nama International Day of Disabled Persons menjadi International Day of Persons with Disabilities pada 18 Desember 2007. Nama International Day of Persons with Disabilities (IDPD) ini mulai digunakan secara resmi pada 2008.

Dilansir dari,dinsos.riau.go.id, Hari Disabilitas Internasional (HDI) pada tanggal 3 Desember yang telah ditetapkan oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) sejak tahun 1992.

Pada tahun 2006 Perserikatan Bangsa-Bangsa telah mengesahkan Konvensi Hak-Hak Penyandang Disabilitas (UNCRPD) yang hingga saat ini telah diratifikasi oleh 164 negara, termasuk Indonesia.

Mendukung Disabilitas agar dapat berperan atau berpartisipasi aktif dalam lingungan

Menurut UNCRPD, disabilitas merupakan hasil interaksi antara keterbatasan fungsi individu (mobilitas, penglihatan, pendengaran dan komunikasi) dengan kondisi lingkungan sekitar yang menghambat partisipasi aktif dan efektif dalam masyarakat.

Individu yang memiliki keterbatasan fungsi (impairment) akan menjadi disabilitas ketika berhadapan dengan hambatan lingkungan (disabled), seperti fasilitas yang tidak aksesibel, tidak tersedianya alat bantu atau persepsi negative masyarakat. Dengan kata lain, disabilitas tidak sama dengan diagnosa medis yang menjelaskan kondisi keterbatasan fungsi, tetapi lebih menjelaskan bagaimana individu dapat berfungsi dalam lingkungnnya.

Dampak disabilitas di berbagai sektor telah menjadikannya sebuah fenomena yang kompleks, ketika keperluan individu dengan keterbatasan fungsi tidak dapat terakomodasi oleh lingkungannya (hambatan), maka akses untuk mendapatkan pelayanan publik pun akan terbatas dan akan menghambat partisipasi penyandang disabilitas, terutama dalam kegiatan sosial ekonomi.

Baca Juga :  Info Jadwal Libur Sekolah Lebaran 2024 di 38 Provinsi

Rendahnya tingkat partisipasi berimplikasi terhadap tingginya angka kemiskinan yang selanjutnya akan meningkatkan resiko penyandang disabilitas. Anak dengan disabilitas tidak memperoleh pendidikan layak dan orang dewasa dengan disabilitas tidak mendapatkan kesempatan bekerja yang sama dengan orang non disabilitas tidak mendapatkan kesempatan bekerja yang sama dengan orang non disabilitas, merupakan contoh riil yang dialami oleh penyandang disabilitas selama ini.

Tujuan dari pembangunan yang inklusif sendiri bukan untuk memperbaiki keterbatasan fungsi yang dimiliki oleh penyandang disabilitas, tetapi untuk menyokong penyandang disabiitas, agar dapat berperan atau berpartisipasi aktif dalam lingungan masyarakatnya sehingga dapat berkontribusi dalam pembangunan.

Diharapkan masyarakat akan lebih memahami dan lebih peduli tentang ragam disabilitas, dengan memberikan kesempatan yang sama serta menyediakan aksesibilitas untuk berpartisipasi aktif sebagaimana warga negara lainnya.

Download Link Twibbon Hari Disabilitas Internasional 3 Desember 2021 Gratis

Untuk ikut merayakan dan memperingati Hari Disabilitas Internasional pada tahun ini Sobat bisa memakai salah satu Twibbon Pilihan Hari Disabilitas Internasional pada tahun 2021 dibawah Ini :

#Link 1

#Link 2

1. azhary milano Channel

https://www.twibbonize.com/azharymilan

2. Putu Erik Yudistira

https://www.twibbonize.com/disabilitas

3. Nurian Anggraini

https://www.twibbonize.com/disday

Baca Juga :  Link Nonton Resmi Shaman King Flowers Episode 10 Subtitle Indonesia di Bstation Beserta Sinopsis Lengkap

4. Nurian Anggraini 2

https://www.twibbonize.com/disabilityday

5. DN Info

https://www.twibbonize.com/harianaknasionalnlr

6. Nurul Nafisah Rosidi

https://www.twibbonize.com/hdislbnpali2021

7. Hardi

https://www.twibbonize.com/haridisabilitas

8. Zaidan Ariq

https://www.twibbonize.com/16069725745fc8749e221a4

9. Ikrimi Fajri

https://www.twibbonize.com/worlddisabilityday

10. cathlin andiny

https://www.twibbonize.com/disabilityisnotadisadvantage .

Cara Menggunakan Template Twibbonize Hari Disabilitas Internasional 2021

1. Klik Link yang sudah sediakan dengan tanda ( DISINI )

2. Setelah masuk ke link tadi silahkan sobat warganet upload foto pilihan terbaik yang sudah disiapkan tadi

3. Lakukan pengaturan foto sesuai keinginan

4. Download Hasil Twibbonize Hari Disabilitas Internasional pada tahun 2021 yang sudah berisikan foto sobat

5. Pasang sebagai foto – foto di DP akun medsos status whatsapp maupun share ke berbagai group medsos.

Itulah informasi tentang Hari disabilitas Internasional 3 Dember 2021, mari kita bersama tingkatkan kesadaran masyarakat tentang disabilitas, menghilangkan stigma terhadap penyandang disabilitas dan memberikan sokongan untuk meningkatkan kemandirian dan kesamaan hak penyandang disabilitas dalam berbagai aspek kehidupan.

Referensi: kemensos.go.id,dinsos.riau.go.id, tirto.id, kompas.com


Live Streaming