Cara Memilih Body Lotion Sesuai dengan Jenis Kulit. Banyaknya jenis body lotion yang dijual di pasaran terkadang membuat bingung. Kali ini, dLuz akan membantu Anda mengetahui cara memilih body lotion sesuai dengan jenis kulit. Simak baik-baik, ya!

Cara Memilih Body Lotion Sesuai dengan Jenis Kulit

Beda jenis kulit, beda pula perawatannya. Termasuk saat memilih body lotion. Berikut ini dLuz akan mengulas cara memilih body lotion sesuai dengan jenis kulit.

1. Kulit Normal

Kalau kulit kamu cenderung normal dan terkadang kering, Anda bisa menggunakan body lotion badan yang teksturnya gel. Body lotion dengan tekstur gel ini lebih cepat menyerap ke dalam kulit dan tidak meninggalkan rasa lengket. Untuk ingredient-nya sendiri, kamu bisa cari yang oil-free seperti alpha hydroxy acid. Kandungan tersebut nggak hanya melembapkan, tapi juga baik untuk mencegah penuaan dini pada kulit. Pilihlah yang ada kandungan aloe vera-nya.

2. Kulit Kering

Untuk pemilik kulit kering, Anda bisa cari body lotion yang memiliki kandungan hyaluronic acid dan niacinamide. Kandungan ini akan membantu menjaga kelembapan kulit, dan menjaga kulit supaya tetap terhidrasi. Selain kedua kandungan tadi, kandungan lanonin dan petrolatum, dapat mengunci kelembapan kulit. Cara ini juga bisa dilakukan untuk pemilik kulit berminyak.

3. Kulit Sensitif

Bagi Anda pemilik kulit sensitif, perlu menghindari beberapa kandungan. Misalnya seperti alkohol, essential oils atau fragrance. Ketiga kandungan ini dapat memicu iritasi pada kulit sensitif. Jadi ada baiknya pemilik kulit sensitif menggunakan body lotion yang bersifat hypoallergenicfragrance-free dan alcohol-free.

4. Perhatikan kandungan SPF

Apapun jenis kulit Anda, ada baiknya memilih body lotion yang sudah ada kandungan SPF-nya. Disarankan memilih body lotion dengan kandungan SPF di atas 15. Ini akan membantu melindungi kulit Anda dari efek buruk sinar UV.

5. Periksa Izin Edar dan BPOM

Selain harus disesuaikan dengan jenis kulit, ini juga tidak kalah penting yaitu adanya keamanan dan izin edar produk dari BPOM. Ini adalah hal dasar yang harus Anda perhatikan. Sebab, body lotion yang telah teruji oleh BPOM pasti aman dan baik untuk kulit Anda. Pastikan juga produknya halal jika Anda seorang muslim.

 

Itulah 5 cara memilih body lotion sesuai dengan jenis kulit. Semoga ulasan ini membantu, ya!

 

*sumber:

https://editorial.femaledaily.com/blog/2021/03/12/cara-memilih-body-lotion-sesuai-jenis-kulit

https://www.momsmoney.id/news/pahami-6-cara-memilih-body-lotion-yang-benar