Berikut 7 Faktor Agar Tetap Terlihat Keren Meski Pakai Outfit Murah. Melihat gaya pakaian dari beberapa acara fashion show ataupun majalah dengan beragam siluet menarik dan unik disukai hampir seluruh wanita.

Tetapi jika mengintip harganya yang lumayan mahal, tentu saja akan membuat kamu berpikir ulang untuk membelinya. Tidak perlu khawatir. Kamu bisa menyulap pakaian murah yang dimiliki agar terlihat mahal dan lebih menarik.

Berikut 7 Faktor Agar Tetap Terlihat Keren Meski Pakai Outfit Murah

Ketika sejumlah orang seperti mendewakan merek fesyen tertentu dengan harga selangit untuk mendongkrak penampilan, ada hal-hal yang kerap dilupakan.

Padahal, dengan outfit berharga receh pun kamu akan tetap terlihat keren jika ditunjang dengan faktor-faktor berikut ini.

  1. Menyetrika pakaian dengan rapi

Kerutan dan lipatan pada pakaian tidak hanya membuat pakaian murah terlihat tidak prima, tetapi juga akan membuat kamu terlihat tidak rapi. Setrika pakaian dengan rapi dengan cara menekan lima sampai sepuluh menit pada lipatan-lipatan pakaian kamu. Kemudian simpan dilemari dengan rapi.

  1. Pintar dalam padu padan pakaian

Pakaianmu memang tidak banyak. Namun dari yang sedikit itu, kalau kamu mahir dalam padu padan, orang bisa mengira lemari bajumu penuh. Bila pun mereka tahu kamu beberapa kali mengenakan pakaian yang sama, padu padan atasan dan bawahan yang berbeda akan membuatmu terlihat fresh.

Pakaian yang itu-itu saja tak lagi bikin penampilanmu tampak membosankan. Padu padan yang tepat juga mengubah gaya formalmu menjadi lebih santai, demikian pula sebaliknya.

  1. Tahu waktu yang sesuai untuk mengenakannya

Outfit semahal apa pun bisa kehilangan daya tariknya kalau dikenakan pada saat yang tidak tepat. Contohnya, pakaian ketat atau glamor yang dikenakan dalam suasana duka kawan atau saudara.

Kamu tak bisa berdalih outfit yang berbeda dari kelaziman ini berfungsi untuk mengurangi mendung di rumah keluarga yang berduka. Dengan berpenampilan tidak tepat begini, kamu justru akan dinilai kurang mampu menghargai perasaan orang.

Niatan hanya sekadar pamer pun menjadi lebih mudah dibaca orang. Lain halnya dengan bila kamu berpakaian lebih sederhana, menyesuaikan dengan tamu-tamu yang lain. Tampilan begini bikin kamu terlihat rendah hati, paham situasi, serta tak ingin merebut perhatian orang.

  1. Kualitas dirimu menonjol

Kualitas diri memang tak pernah ada tandingannya. Ini bisa meliputi berbagai hal dalam dirimu seperti attitude yang baik, kecerdasan, kemampuan menginspirasi orang lain, keberhasilan dalam pekerjaan, dan sebagainya.

Apa pun yang kamu kenakan menjadi urusan ke sekian bagi orang lain. Fokus mereka adalah kualitas dirimu yang jarang dimiliki oleh orang-orang Tak heran kan, banyak orang sukses yang outfit-nya malah kian bersahaja?

  1. Kepercayaan dirimu yang tinggi

Outfit berharga tinggi memang mampu membantumu lebih percaya diri. Akan tetapi, sifatnya hanya tempelan. Begitu outfit tersebut tak dikenakan, kepercayaan dirimu langsung tidak bersisa.

Bahkan ketika masih berselubung outfit mahal pun, kamu dapat diam-diam memendam rasa tak percaya diri. Oleh karena itu, faktor yang paling menentukan apakah kamu bakal terlihat keren atau tidak sebenarnya adalah kepercayaan diri.

Jika kamu telah sejak awal percaya diri, outfit dengan merek apa saja dan berapa pun harganya bukan masalah lagi. Kamu tetap tampak nyaman baik dengan diri sendiri maupun saat berinteraksi dengan orang lain.

  1. Outfit-nya memang cocok buat kamu

Selain berfungsi sebagai pelindung tubuh, pakaian juga mencerminkan kepribadianmu. Kamu bisa saja memilih outfit yang berbeda dari karakter aslimu. Namun, ini tentu membuat kamu sendiri terlihat kurang nyaman saat mengenakannya.

Berbeda jika kamu memilih outfit yang sesuai dengan kepribadianmu. Terlepas dari harga dan mereknya, kenyamananmu dalam mengenakannya bikin kamu tampak keren. Selain kecocokan outfit dengan kepribadian, modelnya dengan bentuk tubuh pun sebaiknya disesuaikan.

Kalau melihat kelima faktor di atas, mahal atau murahnya outfit tak lagi penting. Jadi, singkirkan jauh-jauh perasaan minder bila ada orang yang memamerkan outfit-nya. Kamu tetap bisa keren dengan pilihan outfit-mu sendiri. Tampillah natural dan semampunya saja.

  1. Detail pada pakaian

Melakukan beberapa modifikasi pada pakaian bukanlah hal buruk. kmau bisa mengganti kancing plastik pada pakaian atau blezer dengan kancing kualitas yang lebih bagus. Buang juga pita-pita besar atau aplikasi yang tidak diperlukan pada pakaian sehingga tidak terlihat norak.

Berikut 5 Faktor Agar Tetap Terlihat Keren Meski Pakai Outfit Murah

Sumber :

https://www.idntimes.com/

https://www.liputan6.com/