Berikut 4 Tips Jago Bahasa Asing ala Fiki Naki, Simak Baik-baik!. Menguasai bahasa asing sangat penting dimiliki mahasiswa di era globalisasi saat ini. Dengan keterampilan menggunakan bahasa asing juga bisa memperbesar peluangmu mendapatkan pekerjaan lho.

Selagi masih muda, ada banyak cara yang bisa dilakukan agar bisa jago bahasa asing. Merangkum dari akun Instagram Dinas Pendidikan Jawa Barat, pada Minggu (31/10/2021), ada tips jago berbahasa asing dari Fiki Naki.

Berikut 4 Tips Jago Bahasa Asing ala Fiki Naki, Simak Baik-baik!

Muhammad Fiqih Ayatullah atau lebih dikenal dengan nama Fiki Naki adalah seorang youtuber, pembuat konten dan seorang streamer.

Fiki Naki makin dikenal masyarakat luas karena memiliki kemampuan sebagai polyglot, yakni orang yang mampu menguasai banyak bahasa sekaligus. Yuk simak bersama tips jago bahasa asing ala Fiki Naki.

Baca Juga :  Link Download Angkot d Game Mod Apk V2.16 dan Link Unduh Game Serupa Ojol The Game Asli dari CodeXplore

4 Tips jago bahasa asing ala Fiki Naki

1. Niat dan konsisten

Jago bahasa asing tidak bisa diraih dengan cara instan, semua membutuhkan proses. Hal pertama yang harus dilakukan adalah membangun niat dan tentunya konsisten. Kedua hal ini yang selalu diterapkan Fiki Naki dalam prosesnya hingga akhirnya dia mahir beberapa bahasa asing sekaligus.

2. Sering berlatih dan jangan takut salah

Terlibat dalam interaksi langsung dengan orang yang berbeda bahasa akan menumbuhkan rasa percaya diri. Mengenal berbagai kosakata baru dan akses yang tepat.

Untuk itu, jangan takut salah mengucapkan kata atau grammar sebab ketakutan tersebut akan memupus usaha untuk terus berkembang.

3. Jadilah hobi dan tentukan metode belajar

Baca Juga :  Top 4 SMA Terbaik di Kota Batu Jatim Versi LTMPT 2024

Fiki menjadikan bahasa sebagai hobinya. Hal inilah yang mendorongnya untuk terus belajar bahasa asing. Fiki mengaku, menonton film menjadi salah satu metode efektif untuk belajar. Ketika memilih metode listening atau watching.

4. Manfaatkan media online seefektif mungkin

Berbagai platform online seperti YouTube menyediakan banyak konten bahasa yang bisa dipelajari.

Menonton video dari vlogger berbagai negara lain menjadi salah satu media pembelajaran. Setelah mempelajarinya, kamu bisa menggunakan media online untuk mempraktikkan secara langsung seperti yang dilakukan Fiki di Ome TV.

Itulah tips jago bahasa asing ala Fiki Naki. Tidak ada yang tidak mungkin jika kamu mau berusaha dan tekun belajar. Seperti Fiki Naki yang tidak perlu belajar ke luar negeri sudah bisa menguasai sejumlah bahasa asing.

Baca Juga :  Manfaat Susu Almond untuk Kesehatan Tubuh, Mengurangi Risiko Penyakit Jantung

Berikut 4 Tips Jago Bahasa Asing ala Fiki Naki, Simak Baik-baik!

Sumber : https://kompas.com/