Benarkah Kerja di Jerman Tak Perlu Lancar Bahasanya? Tagar Jerman sempat ramai di Twitter pada (08/10/2021) lalu. Cuitan tersebut menjelaskan tentang bekerja di Jerman kadang tak perlu bahasa Jerman. Seperti apa ya tanggapan orang Indonesia yang tinggal di sana.

“Pengen pindah ke negara yang gak ada dwifungsi militer/polisi? Apply kerja di Jerman yuk. Lagi kurang orang loh mereka. Kadang gak perlu bahasa Jerman. Ampe hari ini gw udah dapat interview ampe 30 perusahaan,” tulis @calvinmdw. Terpantau detikEdu, saat ini cuitan tersebut sudah dihapus.

Jerman menjadi ramai diperbincangkan di Twitter karena banyak membutuhkan tenaga kerja yang tidak menutup kemungkinan orang Indonesia dapat mendaftar.

Menanggapi cuitan di Twitter sebelumnya, Tania Natalin yang merupakan seorang WNI yang telah tinggal di Jerman selama tiga tahun. Menurutnya Jerman memang kurang tenaga kerja. Tapi kalau kadang tak perlu bahasa Jerman ia tak yakin.

Baca Juga :  Link Nonton Resmi Shaman King Flowers Episode 10 Subtitle Indonesia di Bstation Beserta Sinopsis Lengkap

Karena Jerman sangat menghargai bahasa ibu mereka. Sehingga penguasaan bahasa Jerman saat bekerja atau saat tinggal di sana sangat dibutuhkan. “Orang Jerman tidak toleran terhadap orang yang tidak memahami bahasa mereka,” jelasnya.

“Kalau soal kerjaan mereka rata-rata gak toleran sama orang yang gak paham dengan bahasa mereka sih. Bahkan di Berlin pun di tempat kerja mereka ya tetap memakai Bahasa Jerman,” ujar Tania, Minggu (10/9/2021).

Selain itu, Tania juga memaparkan mengenai budaya kerja di Jerman. Menurut Tania, orang Jerman menuntut untuk bekerja cepat agar segera selesai.

“Shock culture pas kerja ya pasti soal bahasa, terus cara kerja mereka yang ingin cepat-cepat selesai gitu. Mereka cuma ingin kerjaan cepat selesai dan habis itu bisa bebas atau pulang ke rumah,” papar Tania.

Baca Juga :  Kode Redeem Game Valorant 14 Februari 2024 Terbaru Valid, Simak Tips Cara Main

Tidak hanya di tempat kerja dan berkomunikasi sehari-hari, saat mengurus birokrasi di Jerman juga harus menggunakan bahasa Jerman dengan lancar.

“Bahkan di imigrasi mereka bakal gak ngelayanin dengan ramah kalau kita pake bahasa Inggris,” kata Tania.

“Waktu itu visa kerja saya bermasalah. Bos saya dan saya gak paham jika ijin kerja mesti keluar dulu walaupun kontrak kerja saya sudah keluar. Jadi saya dilarang kerja selama 5 minggu,” jelas Tania.

Tania berpesan bagi orang-orang yang ingin bekerja di Jerman agar terlebih dulu menguasai bahasa Jerman dan memiliki mental yang kuat.

“Menguasai bahasa Jerman penting, sama mental juga. Kalau visanya mau sekolah atau kerja harus memiliki sertifikat bahasa Jerman,” terang Tania.

Baca Juga :  Link Cara Cek Nomor Pendaftaran Peserta SNBP 2024

Tania yang mengikuti program Ausbildung memang membagi waktunya di Jerman dengan bekerja dan sekolah.

Tania mengaku ia mempelajari bahasa Jerman juga dengan menonton video dan film.

Benarkah Kerja di Jerman Tak Perlu Lancar Bahasanya?

Sumber: https://www.detik.com


Live Streaming