Ada Bangunan Khas Bali, Fasilitas di Kitagawa Pesona Bali Wonogiri. Kitagawa Pesona Bali adalah sebuah obyek wisata tepatnya terletak di Mbelik Gede, Patemon, Kayuloko, Sidoharjo, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah.

Meski terletak di Wonogiri, obyek wisata tersebut menawarkan suasana khas Pulau Dewata. Wisatawan sekitar tak perlu jauh-jauh pergi menyeberangi pulau untuk merasakan sensasi bersantap di restoran khas Bali.

Ada Bangunan Khas Bali, Fasilitas di Kitagawa Pesona Bali Wonogiri

“Saya mendirikan Kitagawa Pesona Bali ini awalnya sebagai fasilitas untuk orang tua jompo yang saya santuni,” tutur pemilik Kitagawa Pesona Bali, Suparno, saat dihubungi Kompas.com pada Senin (18/10/2021).

Suparno ingin menghadirkan suasana Pulau Bali untuk para lansia yang sebagian besar belum pernah ke sana.

Baca Juga :  Kunci Jawaban Soal Biologi Kelas 12 Halaman 16 Kurikulum Merdeka SMA, Anabolisme dan Katabolisme

Demi menunjang obyek wisata tersebut, pihak pengelola menghadirkan sejumlah fasilitas yang dapat dinikmati wisatawan.

Patung dan bangunan khas Bali

Wisatawan dapat menemukan spot foto bernuansa Pulau Dewata dengan mudah di kawasan Kitagawa Pesona Bali. Hal ini karena di beberapa sudut tempat wisata terdapat patung dan bangunan khas bali.

“Ada pura dan patung-patung. Ada juga ruang meeting yang bisa digunakan,” tutur Suparno.

Bangunan dan pernak-pernik kawasan Kitagawa Pesona Bali didesain semirip mungkin dengan bangunan di Pulau Dewata.

Selain pura, wisatawan juga bisa menemukan gazebo dengan gaya Bali di kawasan tersebut.

Sejumlah fasilitas umum tersedia di Kitagawa Pesona Bali, di antaranya toilet, lapangan parkir, dan ruang rapat.

Baca Juga :  Kode Redeem Game Modern Warships 22 Februari 2024 Valid Terbaru, Simak Tips Cara Main

“Ada pula ruang rapat yang bisa digunakan, meski pun kapasitasnya tidak terlalu besar,” ujar Suparno.

Kitagawa Pesona Bali dapat dikunjungi setiap hari dari pukul 08.00 sampai 16.00 WIB. Wisatawan diharapkan untuk tetap mematuhi protokol yang berlaku saat mengunjungi kawasan tersebut.

Ada Bangunan Khas Bali, Fasilitas di Kitagawa Pesona Bali Wonogiri

Sumber : https://travel.kompas.com/

Baca Juga :  KODE REDEEM GENSHIN IMPACT 25 Maret 2024 Terbaru