9 Penyakit pada Hamster Jika Tidak Dirawat dengan Baik, hamster adalah binatang peliharaan yang banyak diminati, bahkan oleh kalangan anak-anak sekalipun. Meskipun kecil dan perawatannya cukup mudah, tetap saja jika tidak terawat dengan baik hamster ini akan menjadi sakit. Berikut daftar penyakit yang bisa menyerang  hamster jika tidak dirawat dengan baik:

Penyakit pada Hamster

  1. Flu

Hamster juga bisa terkena flu apabila kandangnya kurang hangat, tempat penyimpanan kandang dingin dan juga lembab, atau mungkin bulunya basah terkena air yang tidak kamu sadari. Hamster yang menderita penyakit flu bisa mengalami bersin, dan nafasnya terlihat ngos-ngosan.

  1. Ekor Basah

Penyakit ini adalah penyakit yang paling umum terjadi dan mudah menular pada hamster. Penyakit ini ditandai dengan diare atau kotoran yang cair. Penyakit ini disebabkan oleh pertumbuhan bakteri yang berlebih bernama Campylobacter jejuni. Penyakit ekor basah juga bisa dipicu oleh stres ketika hamster baru dipindahkan ke habitat baru.

  1. Abses

Tidak hanya manusia, hamster juga bisa mengalami abses. Abses adalah luka yang memiliki tumpukan nanah di dalamnya. Biasanya abses terjadi di area wajah yaitu pipi dan bisa pula terdapat pada tubuh bagian lainnya. Abses ini bisa disebabkan karena makanan yag terlalu abrasif sehingga melukai atau menggores area mulut dari hamster dan luka ini tidak disadari atau ditangani sehingga menjadi bernanah.

  1. Tungau

Hewan seperti hamster juga bisa terinfeksi oleh tungau. Tungau memiliki ukuran yang sangat kecil sehingga tidak dapat dilihat dengan mata telanjang. Adapun ciri-ciri dari hamster yang terinfeksi tungau adalah adanya kulit yang kemerahan serta kerontokan pada bulu. Hal ini bisa diatasi dengan pemberian shampoo khusus tungau dan menjaga kebersihan hamster dan kandangnya.

  1. Tyzzer

Penyakit ini memiliki gejala hampir mirip dengan penyakit ekor basah. Bedanya penyakit ini diakibatkan oleh bakteri  Bacillus piliformis. Penyakit ini membuat hamster mengalami diare, nafsu makan berkurang, dehidrasi, dan postur tubuh yang membungkuk.  Penyakit ini memiliki risiko lebih tinggi pada hamster yang baru saja disapih dan mengalami stres.

  1. Bladder Stones

Bladder stones dikenal juga dengan penyakit kencing batu, penyakit ini ditandai dengan keluarnya darah ketika hamster kencing sehingga membuat hamster kesakitan.

  1. Konstipasi

Hamster juga bisa mengalami konstipasi atau sembelit layaknya manusia. Hal ini diakibatkan adanya sumbatan pada saluran pencernaan hamster sehingga hamster sulit buang air besar.

  1. Tumor

Hamster juga bisa mengalami tumor, hal ini ditandai dengan terdapatnya benjolan pada tubuh bagian tertentu, rontoknya bulu disekitar benjolan, dan hilang nafsu makan.

  1. Diabetes

Hamster yang mengalami diabetes akan lebih sering kencing dan juga tidur. Penyakit ini diturunkan secara genetik, biasanya diabetes ini diderita oleh jenis hamster campbell. Penyakit ini pun bisa diakibatkan dari pola makan yang berlebihan khususnya yang mengandung karbohidrat dan gula.

Baca Juga :  KODE REDEEM GENSHIN IMPACT 25 Maret 2024 Terbaru

9 Penyakit pada Hamster Jika Tidak Dirawat dengan Baik

Referensi: okdogi.com, idntimes.com

Foto Ilustrasi: Jie Wang on Unsplash