8 Cara Menumbuhkan Rambut Secara Cepat dengan Bahan Alami. Bagi pemilik rambut yang tipis, tentu kamu selalu mencari cara menumbuhkan rambut dengan cepat agar tampilan rambut jadi lebih indah dan mudah diatur.

Sayangnya, cara menumbuhkan rambut dengan cepat bukan perkara mudah. Kamu harus merawat rambutmu dengan bahan-bahan tertentu agar pertumbuhannya lebih cepat.

8 Cara Menumbuhkan Rambut Secara Cepat dengan Bahan Alami

Pemilik rambut tipis dan mudah rontok dapat mencoba perawatan alami untuk menumbuhkan sekaligus melebatkan rambut. Masalah ini dapat diatasi dengan cara menumbuhkan rambut secara cepat dengan menggunakan bahan-bahan alami.

Bahan alami ini dipercaya mampu merangsang pertumbuhan rambut. Caranya pun cukup mudah dengan bahan sederhana yang sering dijumpai di sekitar kamu.

Memiliki rambut lebat dan sehat adalah dambaan banyak orang. Tak heran jika banyak orang rajin merawat rambutnya demi mendapatkan hasil yang sempurna.

Setidaknya terdapat 8 cara menumbuhkan rambut secara alami yang dapat kamu coba di rumah.

  1. Lidah buaya

Lidah buaya atau aloe vera merupakan tanaman yang memiliki banyak manfaat bagi manusia. Sejak dahulu lidah buaya telah dipercaya dapat mengatasi berbagai macam masalah rambut.

Tanaman lidah buaya yang kaya nutrisi ini biasa digunakan oleh masyarakat sebagai bahan untuk menebalkan rambut, menumbuhkan rambut, dan juga membuat rambut sehat serta berkilau.

Cara menggunakannya cukup mudah yaitu, oleskan gel lidah buaya ke bagian akar rambut dan kepala secara menyeluruh. Kemudian diamkan sekitar 1 jam dan setelah itu bilas dengan air bersih.

  1. Kemiri
Baca Juga :  Manfaat Susu Almond untuk Kesehatan Tubuh, Mengurangi Risiko Penyakit Jantung

Kemiri yang lebih sering digunakan sebagai bumbu dapur ini ternyata juga bisa digunakan sebagai bahan alami untuk menumbuhkan rambut.

Minyak yang dihasilkan dari kemiri memiliki nutrisi berupa asam lemak sehingga dapat membantu pertumbuhan rambut menjadi lebih cepat dan lebih kuat.

Tumbuk halus beberapa butir kemiri yang telah disiapkan, rebus kemiri yang telah dihaluskan sampai menghasilkan minyak kemiri.

Setelah itu angkat dan minyak kemiri bisa langsung diaplikasikan ke rambut disertai pijatan ringan di kepala. Tunggu sekitar 2 jam lalu bilas dengan sampo.

  1. Seledri

Cara menumbuhkan rambut selanjutnya yaitu dengan menggunakan seledri. Seledri yang seringkali dijumpai di rumah sebagai bahan masakan, ternyata juga dapat digunakan sebagai bahan alami untuk menumbuhkan rambut.

Seledri memiliki kandungan vitamin A, B, kalsium, serta mineral yang sangat baik untuk menutrisi rambut.

Cara penggunaannya yaitu dengan menumbuk halus seledri atau bisa juga diblender dengan ditambahkan sedikit air. Kemudian balurkan pada rambut dan kepala secara merata. Diamkan selama beberapa jam dan bilas.

  1. Minyak kelapa

Minyak kelapa sering digunakan sebagai bahan alami untuk menumbuhkan rambut. Kandungan dari minyak kelapa telah terbukti dapat membuat rambut tumbuh menjadi lebih lebat dan lebih sehat.

Minyak kelapa ini seringkali dijumpai di berbagai ramuan dan obat-obatan penumbuh rambut yang dijual di pasaran. Selain dipercaya dapat menumbuhkan rambut dengan cepat, minyak kelapa juga dapat menghilangkan ketombe.

Baca Juga :  Minuman Dehidrasi yang Harus Dihindari Selama Puasa

Oleskan minyak kelapa kebagian rambut dan kepala, tunggu beberapa jam atau diamkan semalaman. Kemudian bilas keesokan paginya.

  1. Kuning telur

Cara menumbuhkan rambut lainnya yaitu dengan menggunakan telur. Kuning telur yang kaya Vitamin A, E, biotin, dan folat dipercaya dapat menumbuhkan dan menjaga kesehatan rambut.

Selain itu, kandungan protein pada kuning telur dapat membantu rambut tumbuh dengan sehat karena melindungi rambut dari kerusakan akibat polusi dari luar serta produk kimia yang biasa kita gunakan.

Sama seperti bahan lainnya, cara menggunakan kuning telur ini cukup dengan mengoleskannya ke bagian rambut dan kepala. Kemudian diamkan beberapa saat lalu bilas dengan sampo dan air bersih.

  1. Omega 3 dan 6

Cara menumbuhkan rambut tidak hanya melalui perawatan dari luar, tapi juga dari makanan yang kamu konsumsi sehari-hari. Makanan yang mengandung omega 3 dan 6 disinyalir dapat mempercepat proses pertumbuhan rambut baru.

Makanan yang menjadi sumber omega 3 dan 6 antara lain adalah kacang-kacangan, ikan salmon, ikan tuna, dan sayuran hijau. Asupan omega 3 dan 6 juga bisa diperoleh dari suplemen. Bukan hanya sekadar menumbuhkan rambut saja, omega 3 dan 6 juga bisa menghentikan kerontokan rambut.

  1. Mengoleskan Minyak Esensial

Satu lagi bahan alami yang bisa membantu pertumbuhan rambut, yakni minyak esensial. Selain minyak zaitun, kamu juga bisa memakai chia seed oil yang diklaim dapat merangsang pertumbuhan rambut langsung dari akarnya.

Baca Juga :  Download Aplikasi Fitness Erakulis Bikinan Pesepakbola Cristiano Ronaldo Terdapat Fitur Kesehatan Mental

Manfaat chia seed oil juga bisa kamu temukan dalam TRESemmé Hair Fall Control Shampoo dan Conditioner. Produk ini dilengkapi dengan chia seed oil dan amino-vitamin untuk mengurangi kerontokan rambut hingga 98% dan menjadikan rambut lebih kuat dan tumbuh lebih subur.

  1. Santan Kelapa

Bagi kamu yang sedang mencari cara menumbuhkan rambut secara cepat, memanfaatkan santan kelapa murni sebagai masker rambut. Santan bukan hanya mempercepat pertumbuhan rambut, tapi juga membuat rambut jadi lebih hitam dan berkilau alami.

Santan kelapa yang dipakai harus santan kelapa murni, bukan memakai santan instan. Santan yang sudah dihangatkan nantinya akan dioleskan ke kulit kepala dan diamkan selama 20-30 menit. Lanjutkan membilas sisa santan dengan keramas menggunakan sampo.

8 Cara Menumbuhkan Rambut Secara Cepat dengan Bahan Alami

Sumber :

https://www.cnnindonesia.com/

https://www.tresemme.com/


Live Streaming