Panduan Singkat AKB Adaptasi Kebiasaan Baru untuk Pelajar. Memang dilema jika Sobat Phi diharuskan pergi ke sekolah di tengah pandemi covid-19 ini. Untuk memutus rantai penularan, memang lebih baik diam di rumah. Namun, ada beberapa hal yang bisa kamu lakukan jika memang harus pergi ke sekolah. Simak baik-baik, ya!



Panduan Singkat AKB Adaptasi Kebiasaan Baru untuk Pelajar

  1. Ikuti Standar Protokol Kesehatan

Menggunakan masker, rajin cuci tangan pakai sabun, dan membawa hand sanitizer adalah hal yang wajib kamu lakukan. Jangan lupa untuk tetap menjaga jarak dan tidak bersentuhan atau bersalaman dulu dengan teman, atau guru.

  1. Tidak Meminjamkan Alat Tulis dan Buku
Baca Juga :  KODE REDEEM Mobile Legends 25 Maret 2024 Terbaru



Ini penting, lho, Sobat Phi. Mungkin ada beberapa teman kamu yang sering meminjam buku catatan atau alat tulis saat belajar di kelas. Nah, mulai sekarang hal ini tidak boleh dilakukan. Tetap gunakan alat tulis dan buku sendiri, ya!

  1. Pemilihan Alat Transportasi

Menggunakan transportasi pribadi lebih aman daripada menggunakan umum. Jika jarak rumah dan sekolah dekat, Sobat Phi bisa menggunakan sepeda. Namun, jika terlalu jauh, mintalah antar kepada orangtua atau kerabat satu rumah. Atau jika harus menggunakan kendaraan umum, tetap jaga jarak dan jangan lupa cuci tangan.

Panduan Singkat AKB Adaptasi Kebiasaan Baru untuk Pelajar



Itu hanya sebagian kecil panduan AKB di sekolah. Masih banyak yang lainnya. Intinya, Sobat Phi harus beradaptasi mengubah kebiasaan di sekolah seperti berkerumun dengan teman-teman. Lakukan minimal poin-poin di atas dan jangan lupa jaga kesehatan, ya!

Baca Juga :  Kode Redeem Clash of Clans (COC) 25 Maret 2024 Terbaru Valid